Deklarasi di Kotim, Willy-Habib Targetkan Menang

OPTIMIS-Ketua Tim Pemenangan Kalteng Willy-Habib, Faridawaty Darland Atjeh menyerukan masyarakat Kotim, agar memenangkan pasangan Willy-Habib dalam Pilkada Serentak 2024, Rabu (9/10) di Sampit. FOTO ISTIMEWA
NASIONALIS-Calon Wakil Gubernur Kalteng Habib Ismail bin Yahya memimpin menyanyikan lagu Indonesia Raya, pada deklarasi di Kotim, Rabu (9/10). FOTO ISTIMEWA

SAMPIT/TABENGAN.CO.ID – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kaltegng) Nomor Urut 1, Willy Midel Yoseph-Habib Ismail bin Yahya (Willy-Habib), menghadiri Deklarasi Tim Pemenangan dan Relawan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rabu (9/10) di Sampit.

Selain dihadiri langsung oleh pasangan Willy-Habib, tampak hadir Ketua Tim Pemenangan Willy Habib Provinsi Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh (FDA) beserta  tim pemenangan dan relawan lainya.

Ketua Tim Pemenangan Kalteng Willy-Habib, Faridawaty Darland Atjeh mengajak, masyarakat Kotim untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), dan memberikan hak pilihnya dengan sebaik mungkin. Jangan lupa untuk memilih nomor urut 1, pasangan Willy-Habib.

“Sampaikan kepada seluruh keluarga, sanak saudara, dan seluruh masyarakat Kotim, untuk mempergunakan hak pilih sebaik mungkin, dan menangkan pasangan Willy-Habib, dengan memilih nomor urut 1,” kata Ketua DPW Partai NasDem Kalteng ini.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Willy-Habib Kotim, Sohibul Hidayah mengatakan, pelaksanaan deklarasi ini dihadiri oleh seluruh kader, sempatisan PKB, Partai NasDem, dan PBB. Juga dihadiri organ-organ pergerakan sayap-sayap, pergerakan bersama barisan melawan yang jumlahnya seribu orang lebih.

“Tekad kami bersama, kita siap, dan kita sanggup serta kita mampu untuk bahu membahu, bersama memenangkan Willy Habib. Kita sadar, suksesnya pembangunan adalah Harmonis untuk perubahan Kalteng,”ucapnya.

“harapan besar, acara deklarasi ini menjadi momen pemersatu. Karena calon ini punya visi dan misi, bagaimana meningkatkan dan  mensejahterakan masyarakat Kalteng, dengan SDA dan SDM yang ada di Kalteng,”pungkasnya.ist