PANGKALAN BUN/TABENGAN.CO.ID – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Barat Rahmat Hidayat – Eko Soemarno berjanji akan menaikan insentif bagi guru ngaji, hal itu sebagai pemicu semangat dalam syiar Islam dan mewujudkan sumber daya manusia yang berahlak mulia.
Pada saat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dirumah Tahfidz Hj.Ratu Nurilam, Rahmat Hidayat dihadapan para tokoh agama menyampaikan niat mulia dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya guru ngaji.
“Pembangunan daerah bukan saja terfokus pada pembangunan fisik saja akan tetapi pembangunan spiritual pun menjadi perhatian bagi kami, karena keberadaan guru ngaji saat penting dalam upaya menciptakan sumber daya manusia yang madani dan berahlak mulia, saya bersama bapak Eko Soemarno telah berkomitmen untuk memuliakan guru ngaji dan guru madrasah dengan menaikan insentif bulanannnya, hal ini untuk kesejahteraan pengajar ilmu agama,” ujar Rahmat Hidayat.
Rahmat Hidayat kelahiran Pangkalan Bun ini pun telah sepakat bersama Eko Soemarno mengenai inisiatif kenaikan insentif ini masuk dalam program unggulan Pasangan Calon nomor Satu, dimana Rahmat Hidayat dan Eko Soemarno program tersebut akan di jalankan jika terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kobar periode 2025-2030.
“Kami akan memperhatikan kesejahteraan guru ngaji demi terwujudnya Kobar Bersahabat (Berkah, Sejahtera dan Bermantabat), dimana dalam melakukan perubahan ini, G-Rhes (Gerakan Rahmat Hidayat dan Eko Soemarno) telah mencanangkan program yang semuanya pro rakyat, ada 9 program unggulan yang tertuang dalam kartu Bersahabat, semuanya telah melalui kajian matang,” ujar Rahmat Hidayat.
Rahmat Hidayat pun menambahkan, program unggulan G-Rhes merupakan program prioritas yang akan di laksanakan, untuk itu agar terwujud Kobar Bersahabat, masyarakat Kobar harus bersama berjuang dan memenangkan G-Rhes pada tanggal 27 November 2024 mendatang.
“Kekuatan kami karena adanya dukungan dari masyarakat Kobar, G-Rhes hadir dalam Pilkada Kobar ini karena permintaan masyarakat yang ingin melakukan perubahan ke arah yang lebih baik, kami hadir karena dorongan dari masyarakat yang ingin melihat Bumi Marunting Batu Aji yang kita cintai ini lebih maju dan masyarakatnya pun sejahtera,” ujar Rahmat Hidayat.
Dimana menurut Rahmat Hidayat, Kobar ini merupakan daerah yang begitu besar dan kaya akan potensi, dimana potensi tersebut dapat memakmurkan masyarakat Kobar jika di kelola dengan baik, untuk itu Rahmat Hidayat mengajak masyarakat Kobar yang saat ini masih bimbang, sekiranya bisa bergabung bersama G-Rhes, menangkan G-Rhes maka rakyat akan sejahtera dan makmur. (Yulia)