Rizky-Hamid Akan Beri Insentif Penjaga Masjid, Guru Ngaji dan Sekolah Minggu

KAMPANYE-Calon Bupati Lamandau nomor urut 02, Rizky Aditya Putra, saat berkampanye di Desa Arga Mulya, baru-baru ini. ISTIMEWA

NANGA BULIK/TABENGAN.CO.ID – Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lamandau nomor urut 02, Rizky Aditya Putra dan Abdul Hamid (Rizky-Hamid), memiliki program pro rakyat yang berfokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lamandau. Bukan hanya soal infrastruktur yang baik, salah satu program pro rakyat dari Rizky-Hamid adalah bantuan insentif bagi para penjaga masjid, guru ngaji hingga guru sekolah minggu.

“Peningkatan kesejahteraan masyarakat menjadi salah satu program prioritas pro rakyat kita (Rizky-Hamid),” ungkap Rizky Aditya Putra.

Menurutnya, para guru ngaji dan guru sekolah minggu berperan penting dalam mencetak generasi yang berakhlak mulia. Sebab itu kesejahteraannya juga sangat perlu untuk diprioritaskan.

“Dengan adanya bantuan insentif bagi para penjaga masjid, guru ngaji dan juga guru sekolah minggu, diharapkan bisa menjadi penyemangat dalam mengabdi memberikan bekal ilmu kepada anak-anak di Kabupaten Lamandau yang kita cintai ini,” ujarnya.

Menurutnya, anak-anak adalah aset daerah yang sangat berharga. Dimana mereka nantinya akan menjadi penerus pembangunan.

“Sehingga membutuhkan ilmu agama sebagai landasan mental dan spiritual dalam mengarungi kehidupan nantinya. Dan itu didapat dari para guru ngaji ataupun guru sekolah minggu yang tanpa henti mendidik anak-anak kita,” tukasnya. ist