PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID-Viral Maskapai Lion Air berencana akan membuka dua rute penerbangan baru di Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya. Dua rute baru tersebut adalah Palangka Raya (PKY)-Makassar (UPG) dan Palangka Raya (PKY)-Lombok, dibantah pihak Angkasa Pura II.
Executive General Manager (EGM) Angkasa Pura II Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya Mohamad Adiwiyatno mengatakan, kedua rute penerbangan baru tersebut masih belum beroperasi dan masih dalam tahap pengajuan.
“Untuk rute tersebut (Palangka Raya-Makassar dan Palangka Raya-Lombok) belum beroperasi. Baru pengajuan rute oleh maskapai (Lion Air),” ungkapnya kepada Tabengan, Senin (17/2).
Ia juga membantah informasi yang menyebut rute penerbangan tersebut sudah mulai beroperasi sejak tanggal 16 Februari 2025. Adiwiyatno menegaskan, informasi tersebut tidak benar.
“Info di atas tidak benar. Belum ada beroperasi untuk rute tersebut,” tandasnya.
Selain dua rute baru, maskapai Lion Air juga berencana membuka penerbangan langsung Palangka Raya-Bali. Hal tersebut demi meningkatkan mobilitas. rmp