KUALA PEMBUANG/TABENGAN.CO.ID – Feri Irawan (24), Anak Buah Kapal (ABK) KM. Alam Sempurna Jaya 26, yang sebelumnya dinyatakan hilang setelah diduga melompat ke laut di perairan Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan, ditemukan meninggal dunia oleh tim SAR gabungan pada Minggu (20/4).
Kepala Kantor Pencarian Dan Pertolongan Palangka Raya selaku SMC ( SAR Mission Coodinator ) AA. Ketut Alit Supartana melalui On Scene Coordinator Capt. Mardattilah menjelaskan, jenazah korban ditemukan di titik koordinat 03°26’47.82″S 112°35’55.02″E, sekitar 0,9 mil laut dari lokasi kapal saat insiden terjadi.
“Peristiwa ini terjadi pada Jumat, 18 April 2025, sekitar pukul 14.10 WIB. Saat itu, kapal sedang bersiap untuk sandar di muara Kuala Pembuang guna menjalani pemeriksaan kesehatan rutin,” terang Capt. Mardattilah.
Korban tiba-tiba meloncat ke laut tanpa diduga. Menyadari hal itu, nahkoda langsung mematikan mesin kapal dan melakukan pencarian awal selama satu jam, namun hasilnya nihil.
Upaya pencarian kemudian dilanjutkan dengan operasi SAR yang melibatkan berbagai pihak seperti Tim Rescue Pos SAR Sampit, Polairud Polda Kalteng, TNI AL, BPBD Seruyan, dan para ABK KM. Alam Sempurna Jaya 26.
Setelah pencarian intensif, korban ditemukan sekitar pukul 16.10 WIB. Jenazahnya lalu dievakuasi ke Pos TNI AL Kuala Pembuang sebelum dibawa ke RSUD Kuala Pembuang untuk penanganan lebih lanjut.
“Kami menyampaikan belasungkawa atas peristiwa ini. Dukungan dari semua pihak sangat membantu proses pencarian hingga korban berhasil ditemukan,” ujar Capt. Mardattilah.
Diketahui, Feri Irawan merupakan warga Kelurahan Krendang, Kecamatan Tambora, Provinsi DKI Jakarta. c-zul