Pendulang Emas” Dapat Hadiah Mobil dari Telkomsel

Tabengan.com – Dalam rangkaian acara Palangka Raya Digipark 2017 yang digelar Branch Palangka Raya, Telkomsel menyerahkan hadiah utama 1 unit Mobil Honda HRV dari program Rejeki Internet yang digelar sejak 1 September – 31 Desember 2016 dan telah diundi di hadapan notaris dan perwakilan dari kepolisian dan Dinas Sosial pada 11 Januari 2017, di Kantor Telkomsel Regional Kalimantan. Penyerahan hadiah utama Program Rejeki Internet dilakukan oleh GM Sales Kalimantan, Mulya Budiman kepada pelanggan Telkomsel, Saipul, yang berdomisili di kota Kapuas.

Saipul (25), seorang pekerja lepas pendulang emas di wilayah Kapuas menjadi pelanggan yang beruntung untuk memenangkan hadiah utama berupa 1 unit mobil Honda HRV. Saipul mengaku sudah menjadi pelanggan Telkomsel selama 3 tahun, dan ini pertama kalinya ia memenangkan hadiah undian. Ayah dari 1 orang anak ini sendiri awalnya kaget dan tidak percaya ketika dihubungi oleh Telkomsel, karena tidak mendaftar program Rezeki Internet sendiri melainkan diregistrasikan oleh sepupunya. Selama periode program, ia menghabiskan sebanyak 400.000 rupiah tiap bulannya untuk membeli kuota internet.

“Terima kasih Telkomsel, selain banyak hadiah dan bonus dari Telkomsel, sinyal Telkomsel yang luas dan ada dimana-mana sangat membantu saya ketika sedang bekerja. Sinyalnya sampai masuk ke dalam hutan”, ujar Saipul sembari senyum bahagia.

Mulya Budiman mengucapkan selamat kepada pemenang, dan mengucapkan terima kasih kepada Saipul dan kepada seluruh pelanggan di wilayah Kalimantan yang telah berpartisipasi dalam program Rejeki Internet. Menurutnya, program rejeki internet adalah program apresiasi kepada pelanggan. Semua pelanggan prabayar di wilayah Kalimantan baik pelanggan SimPATI, Kartu As dan Loop yang telah melakukan registrasi dengan cara ketik INTERNET NamaPelanggan#Nama Kota dan kirim sms ke 3936 dan kemudian melakukan aktivasi paket internet minimal 50 ribu (Flash *363# untuk simPATI & Kartu As, *567# untuk Loop maupun Mkios Data), akan mendapatkan 1 bintang dan berkesempatan untuk ikut dalam program ini.

“Selain menyediakan hadiah utama Mobil Honda HRV yang diundi di akhir periode, dalam program ini Telkomsel juga menyediakan hadiah bulanan yang diundi setiap bulannya dengan hadiah berupa 25 voucher pulsa Rp 500 ribu, 1 TV LED 32 inchi, 1 unit Iphone 6 (64Gb) dan 1 unit sepeda motor Honda Vario,” paparnya. Program ini merupakan salah satu upaya Telkomsel untuk meningkatkan nilai tambah, sehingga pelanggan akan terus merasakan adanya kelebihan kompetitif dibanding produk selular lain di pasar.

“Terlebih lagi program ini kami khususkan bagi pelanggan di wilayah Kalimantan, sebagai wujud apresiasi kami atas tingginya kepercayaan pasar terhadap layanan Telkomsel,” ujarnya. Ia juga menegaskan, Telkomsel tidak memungut biaya apapun kepada setiap pemenang pada program ini. Telkomsel menanggung seluruh biaya dan pajak undian. Para pelanggan harap mewaspadai jika ada pihak-pihak tertentu yang mencoba memanfaatkan kesempatan ini untuk melakukan penipuan. edw