PANGKALAN BUN/tabengan.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Imanudin Pangkalan Bun terus berbenah dan memperbaiki berbagai kekurangan guna meningkatkan pelayanan yang baik bagi pasien maupun pengunjung.
Plt. Direktur RSUD Sultan Imanudin Pangkalan Bun dr. Fahruddin melalui Kabid Sarana dan Prasarana Kardianto mengatakan, saat penilaian Tim Akreditasi, ada beberapa kekurangan yang harus diperbaiki, diantaranya prilaku kebiasaan baik bagi karyawan rumah sakit maupun masyarakat selaku pengunjung.
“Hasil evaluasi kekurangan itu secara perlahan kami perbaiki guna meningkatkan pelayanan yang baik. Sebab pegawai rumah sakit adalah pelayan bagi masyarakat sehingga harus mampu memberikan pelayanan yang baik secara umum,” kata Kardianto, Sabtu (8/9).
Salah satu hal yang harus diperbaiki, menurutnya, adalah perilaku atau kebiasaan tentang kebersihan.Seperti cuci tangan baik saat masuk atau keluar ruangan atau mendekati pasien.
Perilaku lainnya adalah tegur sapa kepada pasien, misalnya mengucapkan selamat pagi, selamat, sore dan lain sebagainya.
“Perolehan akreditasi bukan tujuan akhir yang ingin kita capai. Melainkan melalui akreditasi itu, kita mampu merubah perilaku atau kebiasaan dalam lingkungan rumah sakit. Hal inilah secara perlahan kita perbaiki dan baru mencapai 65 persen sudah ada perubahan” Ujarnya.
Ia menambahkan, pihaknya sering melakukan lomba intern dengan harapan dapat membantu merubah perilaku. Diantaranya lomba kebersihan untuk 22 ruangan yang ada, lomba cuci tangan bahkan penggunaan alat kebakaran pun akan dilombakan.
“Lomba itu selain untuk 550 lebih karyawan RSUD Sultan Imanudin Pangkalan Bun juga bagi pengunjung pun akan kita berikan pelatihan tentang mencuci tangan. Sebab mau masuk atau pun akan keluar rumah sakit harus steril. Cuci tangan sebelum kontak dengan pasien dan sesudahnya. Kebiasaan ini pun sangat perlu dan menjadi penilaian oleh Tim akreditasi,” jelas Kardianto.c-uli