PALANGKA RAYA/tabengan.com – Kalteng Putra akan menjamu Bhayangkara FC dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Tuah Pahoe (STP), Palangka Raya, Minggu (25/8) pukul 15.00 WIB. Kemenangan menjadi harga mati I Gede Sukadana dkk, mengingat 2 pertandingan tandang sebelumnya mengalami kekalahan secara beruntun dari Persipura 2-0 dan Persija Jakarta 3-0.
Pelatih Kalteng Putra Gomes de Oliveira mengatakan, 2 hasil minor yang dialami timnya harus dilupakan dan terus menatap ke depan karena kompetisi berjalan terus. Pemain perlu kembali fokus untuk pertandingan selanjutnya, apapun keadaannya. Harus tetap semangat karena mempunyai tanggung jawab yang besar, terutama saat bermain di kandang sendiri.
“Tidak boleh ada yang bisa curi poin di kandang kita ini. Jadi saya yakin mereka pemain akan berjuang mendapatkan 3 poin penuh. Harus maksimalkan semua pertandingan di kandang kita ini,” kata Gomes usai memimpin timnya berlatih di STP, Jumat (23/8) sore.
Mantan pemain Mitra Surabaya era 1995-1997 ini mengaku, ketika main di luar kandang tidak gampang karena melawan banyak orang, tapi di STP dari 2 pertandingan sebelumnya berhasil disapu bersih dengan kemenangan, bermain dengan semangat.
Ia minta harus konsisten saat main di kandang untuk dapatkan poin penuh. Gomes yakin para pemain akan berjuang habis-habisan untuk mendapatkan 3 poin penuh saat melawan Bhayangkara FC nantinya.
Menurut Gomes, Kalteng Putra menjalani 12 pertandingan di luar kandang termasuk laga kandang yang digelar di Stadion Sultan Agung Bantul. Ia merasa itu pertandingan tandang dan bukan kandang, namun hasilnya mempunyai 14 poin saat ini. Pelatih kelahiran Brasil ini mengaku tetap bangga dengan para pemainnya karena terus berjuang dengan segala kesulitan yang ada.
Hasil evaluasi 2 pertandingan sebelumnya, timnya memang perlu ada perbaikan di lini depan, penyelesaian akhir masih perlu dibenahi serius. Namun sepanjang pertandingan, ia melihat pemain tampil tenang dan tetap fokus, tidak melakukan perbuatan yang merugikan tim. Berjuang sampai habis pertandingan setiap laga yang dijalaninya.
“Sekarang kita harus maksimalkan di kandang finishing touch, ciptakan banyak peluang dan cetak gol untuk bisa mendapatkan 3 poin. Kemudian lini belakang juga harus lebih konsentrasi lagi sehingga tidak kebobolan,” imbuh Gomes.
Saat ini Gomes mengaku Kalteng Putra perlu mendapatkan dukungan dari semua pihak agar menjadi tim yang kuat. Ia berjuang membangun tim yang kuat ditambah dengan semangat pemain yang ada untuk menjadi tim kebanggaan masyarakat Kalteng.
Gomes mengaku sejauh ini sangat bangga dengan Kalteng Putra, meskipun baru promosi posisi Laskar Isen Mulang masih di atas tim kuat di Liga 1 seperti Persija Jakarta, Persela Lamongan dan Barito Putra.
Sementara itu, jelang berakhirnya putaran pertama Liga 1 2019, Gomes akan melakukan evaluasi terhadap timnya agar menjadi lebih kuat lagi. Ia mengisyaratkan siap dievaluasi jika memang dianggap gagal karena sepak bola harus berprestasi, namun Gomes mengingatkan bahwa hari ini tim tidak tampil bagus tetapi di pertandingan lain bisa saja tampil bagus. Kemudian saat ini untuk mendatangkan pemain baru harus dengan sistem pinjam, karena biasanya para pemain dikontrak selama 1 tahun. yml