PALANGKA RAYA/tabengan.com – Bakal calon (Balon) ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bertambah menjadi dua orang setelah Christian Sancho yang sebelumnya mengambil formulir, resmi menyerahkan berkas pendaftaran di hari terakhir sebelum penutupan pendaftaran, tepatnya Sabtu (16/11).
Usai menyerahkan berkas pendaftaran, Sancho menyampaikan jika terpilih menjadi ketua umum. Fokus pertama pada perbaikan prestasi. Ia akan fokus untuk menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX, Oktober 2020 di Papua. Targetnya memperbaiki peringkat Kalteng di multi event olahraga ini menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya. Kemudian melakukan pemetaan kekuatan Cabor yang dominan dan berpotensi untuk mendulang medali di PON akan menjadi prioritas.
“Pertama membenahi internal KONI, menyusun pengurus yang siap untuk bekerjasama, kemudian membentuk satgas untuk PON XX, 2020 Papua, karena target saya di PON ini harus memperbaiki peringkat kita dari sebelumnya, PON sebelumnya agak drop, saya harap di Papua kita bisa cukup meningkat,” kata Sancho.
Dua Balon balon yang sudah mendaftara ini, Sancho berharap bisa lolos ke tahap selanjutnya dan ikut dalam pemilihan ketua KONI kedepan secara demokrasi. Artinya pemilihan yang betul-betul berdasarkan aspirasi dari Pengprov Cabor maupun KONI kabupaten/kota. Sementara dari data yang dimilikinya Ia yakin bisa lolos dari tahap ferivikasi berkas dan ikut pemilihan ketua umum KONI. Dukungan Ia dapatkan sebanyak 21 Pengprov Cabor dan 6 KONI daerah ada.
Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) Hatir Sata Tarigan, menyampaikan pendaftaran sudah ditutup Sabtu (16/11) pukul 17.00 WIB. Ada dua kandidat yang akan memperebutkan ketua umum KONI. Tim penjaringan beraharap kedua bakal calon ini berkasnya lengkap, sehingga bisa bertarung secara demokrasi di Musorprov. yml