PALANGKA RAYA/tabengan.com – Januari 2020 kehangatan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) makin terasa. Calon yang mendaftar di sejumlah partai politik berlomba-lomba melakukan upaya meraih simpati dan mendapatkan dukungan agar diusung oleh parpol tempat mendaftar. Kursi yang ramai diperebutkan adalah milik Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
PDIP memiliki jumlah kursi yang cukup untuk mengusung sendiri, tidak perlu melakukan koalisi dalam Pilkada Kalteng. Salah satu yang mendaftar di PDIP, HM Riban Satia. Lama tidak terdengar, mantan Wali Kota Palangka Raya dua periode ini muncul untuk ikut ambil bagian dalam pemilihan orang nomor satu di Kalteng.
Kehadiran Ridan, sekaligus niat untuk maju dalam Pilkada Kalteng, mendapatkan dukungan dari tokoh terkemuka Kalteng, Sabran Achmad. Sabran menilai, sosok Riban Satia adalah orang yang sangat tepat untuk duduk dan menggantikan kepala daerah yang ada sekarang ini. Selama menjabat sebagai Wali Kota Palangka Raya, Riban bersih dari berbagai kasus, khususnya korupsi.
“HM Riban Satia, saya secara pribadi menilai mampu dan layak untuk membawa arus perubahan bagi Kalteng sekarang ini. Latar belakang pendidikan yang dimiliki, akan mampu mengikuti perkembangan zaman dan teknologi yang ada sekarang ini. Teknologi maju sekarang ini memindahkan dapur ke telepon genggam, di mana semua orang dapat melakukan banyak hal dengan itu,” kata Sabran, di Palangka Raya, Minggu (12/2).
Majunya teknologi, lanjut Sabran, mampu diwujudkan oleh Riban dalam program kerja yang disiapkan saat memimpin nantinya. Digitalisasi harus mampu diwujudkan oleh pemerintah sekarang dalam mengejar kecepatan pembangunan teknologi yang semakin pesat. Latar belakang pendidikan dan organisasi, akan mampu mewujudkan Kalteng yang maju akan teknologi.
Sabran menegaskan, mendukung penuh agar Riban Satia mendapatkan tempat, sehingga diusung partai politik dalam Pemilihan Gubernur Kalteng tahun 2020. ded