PALANGKA RAYA/tabengan.com – Satu Satuan Setingkat Kompi (SSK) atau 100 personel Brimob Polda Kalteng diberangkatkan untuk Bantuan Kendali Operasi (BKO) ke Polda Papua, Jumat (20/3) pagi.
Upacara pemberangkatan personel dipimpin langsung Kapolda Kalteng Irjen Pol Ilham Salahudin bersama pejabat utama Polda Kalteng.
BKO Brimob Polda Kalteng ke Polda Papua adalah bagian dari Operasi Pemeliharaan Keamanan, persiapan PON, dan program Brimob Nusantara. Seluruh Brimob dibebankan untuk menjaga keamanan di luar wilayahnya.
“Satu SSK Brimob Polda Kalteng dipimpin Danki berpangkat Iptu. Mereka akan berdinas di sana selama enam bulan, bisa cepat bisa juga diperpanjang,” ucap Kapolda Irjen Pol Ilham Salahudin.
Dalam sambutannya, Kapolda mengingatkan agar personel selalu disiplin dan mengenal betul tugas yang dilaksanakan. Berniat di dalam hati berangkat ke Polda Papua untuk melaksanakan tugas kemanusiaan.
“Motto kita jiwa raga demi kemanusiaan. Ingat, sekali tampil ke mana pun harus berhasil. Tentunya dibutuhkan sikap militan yang tinggi karena sudah terlanjur tampil. Semua bisa terlaksana jika tiap hari berlatih,” sebutnya.
Ilham menegaskan, personel Brimob Polda Kalteng harus saling mengenal satu sama lain, sehingga nantinya dalam bertugas dapat saling melengkapi kekurangan yang ada.
“Ingat kalian satu golongan darah, senasib sepenanggungan. Kelebihan kawan mu menutupi kekuranganmu,” tegasnya.
Di akhir sambutan, Ilham pun memerintahkan personel yang berangkat untuk memohon doa restu kepada orang tua, anak dan istri. Melalui niat yang baik maka Tuhan akan melindungi.
“Kalau mengalami kesusahan saat operasi itu konsekuensi pekerjaan kita. Selamat bertugas, semoga berhasil, semoga Allah meridhoi langkah kita,” tutupnya. fwa