Terang Peduli Bagikan Sembako ke Warga Terdampak Covid-19

Tim Terang Peduli saat membagikan sembako kepada warga disabilitas di wilayah Kota Palangka Raya,Sabtu (23/5/2020).

PALANGKA RAYA/tabengan.com – Dampak pandemi Covid-19 sangat mengganggu kehidupan masyarakat luas, tak terkecuali masyarakat wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. Hampir semua sektor terdampak, sehingga masyarakat pun kian mengalami kesulitan berusaha untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Salah satu bentuk kepedulian terhadap kondisi saat ini, Anggota DPD RI Agustin Teras Narang melalui Terang Peduli turut membagikan paket sembako kepada masyarakat yang memang benar-benar membutuhkan di wilayah Kota Palangka Raya.

Paket sembako dibagikan ke sejumlah warga kurang mampu serta para penyandang disabilitas yang tentunya dengan keterbatasan fisik semakin menyulitkan bagi mereka di tengah wabah Covid-19 saat ini.

Teras Narang melalui pesan singkatnya, Sabtu (23/5/2020), mengatakan, kondisi sekarang ini memang dirasa begitu berat oleh masyarakat, terutama masyarakat ekonomi lemah. Sehingga perlu adanya rasa kebersamaan serta dukungan semua pihak bergotong royong dalam rangka meminimalisir penyebaran Covid-19.

“Harapan saya agar dapat membantu dalam keadaan yang sulit sekarang ini. Bantuan bukan dari besarnya nilai semata,tetapi niat yang terpenting. Karenanya Sahabat Terang turut membantu di saat pandemi covid 19 dan ikut berbagi di saat Hari Raya Idul Fitri sekarang ini,” ujar Teras.

Selain itu, mantan Gubernur Kalteng dua periode ini juga mengajak masyarakat terus bersama-sama agar selalu mematuhi anjuran pemerintah untuk memutus rantai penyebaran Covid-19. Karena dengan masyarakat disiplin maka diharapkan wabah Corona dapat segera berlalu dan masyarakat dapat kembali beraktivitas normal seperti biasa. adn