PANGKALAN BUN/tabengan.com – Banjir yang melanda Kecamatan Arut Utara dalan waktu sepekan ini mendapat perhatian dari Kapolres Kotawaringin Barat. Bersama para perwira, Kapolres Kobar AKBP E Dharma Bahagia Ginting turun langsung ke lokasi banjir. Dalam kesempatan ini, Kapolres memberikan bantuan dan menyapa warga yang terdampak banjir.
Kapolres mengatakan, masalah banjir yang terjadi di wilayah Kecamatan Arut Utara akibat curah hujan yang cukup tinggi sehingga debit air Sungai Arut meluap dan membanjiri permukiman warga yang tinggal di bantaran sungai.
“Saya bersama seluruh perwira dan TNI memantau langsung kondisi banjir di sini (Arut Utara), ini bagian dari bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat. Dalam kondisi apapun kami harus selalu ada untuk masyarakat, kami ke sini selain meninjau juga memberikan bantuan berupa paket sembilan bahan pokok (sembako) bagi warga yang terdampak banjir,” kata Kapolres.
Dalam kunjungannya, Kapolres mengimbau kepada warga untuk tetap berhati-hati. Termasuk kepada warga yang dekat dengan bantaran sungai serta daerah terdampak banjir agar lebih waspada.
“Debit air sungai terus bertambah sudah setinggi dada orang dewasa, maka dari itu kami imbau kepada masyarakat yang rumahnya terendam untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman,” ujarnya.
Dalam penanganan masalah banjir, lanjut Kapolres, pihaknya selalu berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan Dinas Kesehatan serta menyiagakan personel untuk membantu warga yang terkena bencana banjir. c-uli