Diran: Kader Wajib Menangkan Paslon yang Diusung PAN

????????????????????????????????????

PALANGKA RAYA/tabengan.com- Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Kalimantan Tengah (Kalteng) H Achmad Diran menginstruksikan agar seluruh pengurus dan kader PAN se-Kalteng untuk memenangkan pasangan calon (paslon) yang diusung pada Pilkada serentak 9 Desember 2020.

Bahkan, untuk memenangkan paslon yang diusung PAN, Diran akan turun langsung ke lapangan guna meyakinkan dan mengambil simpati masyarakat. Hal ini ditegaskan Diran agar pada Pilkada mendatang semua paslon yang diusung PAN dapat memenangkan Pilkada.

“Hari ini kita dari DPW menggelar rapat harian namanya. Ini sebagai awal dimulainya pemanasan mesin partai untuk memenangkan paslon yang diusung PAN pada Pilkada mendatang,” kata Diran, saat dibincangi Tabengan, usai memimpin rapat di Kantor DPW PAN Kalteng, Sabtu (19/9).

Pria yang pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Kalteng dua periode ini mengatakan, dalam Pilkada mendatang, PAN telah memberikan dukungan untuk pasangan H Sugianto Sabran-H Edy Pratowo untuk Pilgub Kalteng dan pasangan M Rudini Darwan Ali-Samsudin untuk Pilbup Kotim.

“Saya siap memenangkan calon kepala daerah yang diusung oleh PAN, seluruh pengurus dan kader PAN juga harus tunduk dan menjalankan keputusan partai ini. Baik di Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng serta Bupati dan Wakil Bupati Kotim,”  tegasnya.

Terlebih, untuk Pilbup Kotim, pihaknya akan bekerja keras serta bahu-membahu untuk memenangkan paslon Rudini-Samsudin yang diusung PAN, PKS dan Hanura.

“Kalau perlu saya tidur di Kabupaten Kotim untuk bergerak dan memenangkan pasangan Rudini-Samsudin di Pilbup Kotim,” tegasnya.

Hal serupa juga akan dilakukan untuk memenangkan pasangan Sugianto-Edy di Pilgub Kalteng. Sebab itu, seluruh kader PAN dengan berbagai sayap organisasinya juga diperintahkan bergerak untuk memenangkan pasangan yang mereka.

“Dalam pemilihan nantinya jangan sampai membeda-bedakan suku, agama, ras dan antargolongan (SARA) karena itu sangat membahayakan. Mari beradu gagasan untuk membangun daerah agar lebih baik ke depannya,” kata Diran.

Diran yang didampingi Sekretaris Indra Mahbub Pratama dan Bendahara DPW Tomy Irawan Diran serta sejumlah pengurus PAN, ini juga mengharapkan paslon kepala daerah yang diusung partainya bisa memiliki gagasan untuk menyelesaikan masalah Covid-19 yang sedang melanda Kalteng dalam beberapa bulan ini.

“Semoga pasangan calon kepala daerah dari PAN memiliki gagasan untuk menyelesaikan persoalan Covid-19 di daerahnya masing-masing,” harap Diran. sgh