UPR Gelar Lomba Memeriahkan Dies Natalis Ke-57

MERIAHKAN  - Tampak Direktur Program Pascasarjana UPR sedang mengikuti Lomba Line Dance Dies Natalis ke 57 UPR TABENGAN/ISTIMEWA

PALANGKA RAYA/TABENGAN.COM –  Dalam rangka memeriahkan Dies Natalis Universitas Palangka Raya (UPR) ke 57,  serta menjalin kebersamaan antara seluruh civitas akademika UPR mulai dari Rektorat hingga tingkat Prodi, UPR menggelar lomba keakraban yang digelar secara online maupun offline, salah satunya yakni Lomba Line Dance.

Dibincangi oleh Tabengan melalui sambungan Whatsapp pribadinya, Rektor UPR Dr Andrie Elia SE MSi mengatakan bahwa selain lomba tersebut, masih ada lomba-lomba lainnya yang akan digelar dalam rangka memeriahkan Dies Natalis 57 UPR.

“Ini hanya salah satu dari serangkaian kegiatan yang telah dipersiapkan oleh panitia, dalam rangka memeriahkan HUT UPR ke 57. Selain itu juga, kegiatan yang kita laksanakan ini guna mempererat hubungan, serta kebersamaan dan kekeluargaan, sinergitas kita di UPR,” ujarnya, Jumat (20/11/2020).

Seluruh kegiatan yang akan dilakukan, sambungnya, digelar dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan (Prokes) Covid19.

Selain itu, kegiatan yang dipersiapkan oleh panitia tersebut pun diikuti semua jajaran Sumber Daya Manusia (SDM) di UPR, tanpa memandang jabatan atau gelar pendidikan.

“Karena untuk membangun UPR, perlu adanya kerjasama, satu komitmen untuk meningkatkan mutu pendidikan dan menuju UPR Jayaraya. Semua harus bersatu, tanpa memandang jabatan maupun gelar pendidikan,” tegas Andrie.

Kegiatan yang digelar di halaman Rektorat UPR ini diikuti oleh ibu-ibu Dharma Wanita UPR dan dihadiri langsung oleh Rektor UPR didampingi jajarannya, serta dihadiri pula oleh tim Inspektorat Jenderal Kemendikbud RI, Direktur Pascasarjana UPR dan Dekan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UPR. bob