Hukrim  

Peringati HUT MA, PN Palangka Raya Bagikan Ratusan Vaksin Covid-19

Ketua PN Palangka Raya Paskatu Hardinata

PALANGKA RAYA/TABENGAN.COM – Pengadilan Negeri (PN)  Palangka Raya merayakan Hari Ulang Tahun ke-76 Mahkamah Agung (MA) RI dengan bhakti sosial terkait Covid-19.

“Kami menggelar vaksinasi Covid-19 untuk 230 peserta dari masyarakat umum, warga Pengadilan serta Kejaksaan Negeri Palangka Raya,” ungkap Paskatu Hardinata selaku Ketua PN Palangka Raya, Kamis (19/8).

Paskatu menyatakan pemilihan kegiatan vaksinasi massal menjadi pilihan untuk  berperan dalam rangka penanggulangan pandemi Covid-19.

“Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya turut membantu pelaksanaan vaksinasi,” jelas Paskatu. Pihak panitia vaksinasi PN Palangka Raya bersikap hati-hati dalam setiap proses pelaksanaan baik dalam proses persiapan, pendaftaran, dan pelaksanaan vaksinasi. “Tujuannya agar tidak terjadi kerumunan,” ujar Paskatu.

Heru Setiyadi selaku Humas PN Palangka Raya mengimbuhi bahwa vaksinasi kali ini lebih diutamakan kepada masyarakat yang ingin mengikuti vaksinasi tahap kedua. “Jadi ada vaksin tahap kedua sebanyak 150 dosis dan.vaksin tahap pertama sebanyak 80 dosis,” terang Heru. Tidak hanya melaksanakan vaksinasi, pihak PN Palangka juga membagikan masker dan sembako bagi para peserta.

“Kami berupaya masyarakat Kota Palangka Raya tetap tangguh dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 sekarang ini,” pungkas Heru. dre