Bayi Covid-19 Meninggal di RSUD Muara Teweh

STANDAR PROKES - Pemakaman bayi yang dirawat di ruang isolasi Covid-19 di RSUD Kota Muara Teweh, Senin (18/10) sekitar pukul 16.30 WIB. ISTIMEWA

MUARA TEWEH/TABENGAN.COMSeorang bayi yang dirawat di ruang isolasi Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Muara Teweh dilaporkan meninggal dunia, Senin (18/10) sekitar pukul 16.30 WIB.

Bayi ini baru berumur 1 hari. Jenazahnya dilakukan pemulasaran dan pemakaman standar protokol kesehatan di Kuburan Muslimin  Kota Muara Teweh.

Informasi dari beberapa sumber yang dihimpun, bayi tersebut merupakan anak dari Ny A warga Kelurahan Melayu, Kecamatan Teweh Tengah. Dia dirujuk ke RSUD pada Senin dini hari sekira pukul 02.05 WIB.

“Hasil diagnosis, bayi tersebut mengalami Asphyxia + Klinis sepsis Neonatal, dan Susp Covid-19 Infection. Riwayat sakit sang bayi ini keadaan umum lemah, kesadaran Apatis, nadi 114  suhu 36.3, dan saturasi 59%,” kata Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Barito Utara H Siswandoyo SKM MKES, Selasa (19/10) siang.

Siswandoyo menegaskan, pemakaman bayi tersebut dilakukan dengan tetap menggunakan protokol kesehatan Covid-19. c-hrt