KUALA KAPUAS/TABENGAN.COM – Mengawali Tahun 2022 PT .Wira Usahatama Lestari (WUL) bergerak di perkebunan Sawit langsung menyalurkan bantuan kepada warga, khususnya kaum dhuafa.
Bantuan kepada para kaum Dhuafa merupakan bentuk kepedulian PT .Wira Usahatama Lestari (WUL) kepada warga yang kurang mampu .
Warga penerima berdomisili di Desa Bunga Mawar, Teluk Palinget, Mawar Mekar, Anjir Palambang, Desa Pantai, Sei Pitung, Tajepan, Palingkau Jaya, Palingkau Asri, dan Mandomai.
“Kami, atas nama perusahaan berharap dengan bantuan yang kami berikan kepada kaum Dhuafa, setidaknya dapat membantu meringankan biaya hidup rumah tangga. Meski tidak besar nilainya, namun kami berusaha untuk bisa berbagi dengan warga,” ucap Stenly H Tambunan (RC_Wilayah Kalteng)
“Sumber dana merupakan CSR Perusahaan Wira Usahatama Lestari, setelah melalui kesepakan pihak perusahaan, kemdiaan disalurkan melalui bantuan langsung kepada kaum dhuafa, sekaligus mengawali Tahun 2002 ini,” tambahnya.
Kami, lanjut Stenly, dari perusahaan juga sangat berharap, bantuan ini tidak hanya ditahun ini saja akan tetapi bisa terus berkesinambungan,” harap Stenly H Tambunan. c-hr