SAMPIT/TABENGAN.COM-Anggota DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), M Abadi meminta Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) dapat memberikan reward atau bonus terhadap petugas kepolisian yang berhasil terus mengungkap kasus narkoba di wilayah ini.
Apalagi menurutnya, Gubernur Kalteng pernah menyatakan jika akan memberikan reward kepada institusi yang berhasil mengungkap kasus besar narkoba di wilayah Kotim.
“Semoga saja Gubernur Kalteng dapat memberikan penghargaan berupa bonus terhadap para petugas kepolisian kita yang tidak lelah terus mengungkapkan kasus narkoba baik dari yang skala besar maupun kecil,” ujarnya Rabu (26/1/2022).
Baru-baru ini Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, melaksanakan pemusnahan 29 Bungkus Plastik Bukti berisikan Narkotika jenis Sabu seberat keseluruhan 100,69 Gram dari 5 Tersangka dari 4 Perkara Tindak Pidana yang bertempat di Mapolres Kotim, Provinsi Kalteng.
Menurut Abadi, Kotim menjadi sasaran empuk bagi para bandar dan pengedar dalam berbisnis narkoba. Pasalnya akses peredaran narkoba di Kotim bisa melalui jalur udara, laut dan darat.
“Sehingga sangat mudah narkoba masuk di wilayah kita, karena memang lokasi wilayah kita semua aksesnya mudah,” ucapnya. c-may