SAMPIT/TABENGAN.CO.ID-Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rinie berharap, pelaksanaan pemilihan umum pada tahun 2024 mendatang partisipasi para pemilih pemula di wilayah itu semakin meningkat.
“Suara para pemilih pemula juga berpengaruh terhadap jumlah perolehan suara yang didapat oleh pasangan calon, tentunya juga berpengaruh terhadap siapa pemimpin yang terpilih,” katanya, Selasa (25/10/2022).
Untuk memaksimalkan partisipasi para pemula di wilayah itu, menurutnya, pihak terkait seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan instansi terkait dipintanya untuk gencar melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah maupun komunitas muda yang banyak berkumpulnya pemilih pemula. Hal itu dilakukan agar para pemilih pemula dapat teredukasi dengan baik mengenai tata cara pencoblosan.
“Jadi bisa disosialisasi kan tata cara pencoblosan, bagaimana surat suara yang dinilai sah dan tidak sah, dan pentingnya pemilu,” katanya.
Selain itu dirinya berharap, segala tahap pelaksanaan pemilu nantinya dapat berjalan dengan jujur dan adil. Masyarakat pun diharapkannya tidak mudah tergiur dengan strategi buruk politik uang yang mungkin saja diiming-imingi oleh oknum tim sukses nakal yang berusaha memancing perhatian masyarakat untuk memberikan hak suaranya ke paslon tertentu.
Disamping itu politisi perempuan asal PDI Perjuangan ini juga mengharapkan agar seluruh masyarakat Kotim memberikan hak pilihnya dan tidak melakukan golput. Sebab menurutnya, tindakan golput tidak memberikan solusi apapun terhadap pembangunan daerah di masa yang akan datang justru cenderung akan memberikan efek negatif. (C-May)