‘Maka Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain’
PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID-Sebentar lagi umat Kristiani di Indonesia akan kembali merayakan Hari Kelahiran Yesus Kristus atau akrab kita kenal dengan Natal.
Setiap tahunnya, PGI dan KWI sebagai lembaga perwakilan Kristen mengambil peran untuk menentukan tema Natal Nasional. Untuk itu, belum lama ini kedua lembaga tersebut secara resmi mengumumkan tema Natal 2022.
Seperti dikutip dari laman situs PGI, tema Natal tahun ini adalah ‘Maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain’. Tema ini sendiri dikutip dari ayat Matius 2: 12 yang bunyinya, “Dan karena diperingatkan dalam mimpi, supaya jangan kembali kepada Herodes, maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain.”
Makna Tema Natal
Karena tahu apa yang akan terjadi, Allah menggunakan mimpi untuk mengubah arah orang-orang majus yang telah datang dari timur untuk menyembah Yesus, “raja orang Yahudi yang baru dilahirkan” (Mat. 2:2). Raja Herodes yang terusik oleh berita tentang raja “saingan”, berbohong kepada orang-orang majus itu dan mengirim mereka ke Betlehem, dengan berkata: “Pergi dan selidikilah dengan seksama hal-hal mengenai Anak itu dan segera sesudah kamu menemukan Dia, kabarkanlah kepadaku supaya akupun datang menyembah Dia” (ay.8). Namun, ketika diperingatkan dalam mimpi “supaya jangan kembali ke Herodes, maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain” (ay.12).
Allah juga akan membimbing langkah-langkah kita. Saat menempuh jalan kehidupan ini, kita dapat percaya Dia melihat apa yang akan terjadi dan meyakini bahwa “Ia akan meluruskan jalan [kita]” saat kita menaati petunjuk arah yang diberikan-Nya (Ams. 3:6).
Untuk menyambut perayaan ini, gereja-gereja di Indonesia bahkan sudah melakukan beragam persiapan. Tahun ini akan menjadi Natal yang terasa spesial setelah pandemi Covid-19 mulai membaik. Tak menutup kemungkinan jika gereja-gereja akan mulai melakukan perayaan ibadah secara tatap muka.
Mari berdoa semoga gereja-gereja diberikan hikmat untuk merayakan hari kelahiran sang Juruslamat ini dengan kondusif dan aman.
Kita juga tak lupa untuk tetap berjaga-jaga di dalam doa. Supaya Natal 2022 membawa sukacita dan damai bagi semua orang.
Sebagai pengingat saja tema-tema natal sebelumnya, berikut list info tema natal 10 tahun kebelakang.
- Tahun 2021 : Cinta Kasih Kristus Yang Menggerakkan Persaudaraan (Bdk. 1 Petrus 1:22)
- Tahun 2020 : Mereka akan Menamakan-Nya Imanuel (Matius 1:23)
- Tahun 2019 : Hiduplah Sebagai Sahabat Bagi Semua Orang (band. Yohanes 15:14-15)
- Tahun 2018 : Yesus Kristus Hikmat Bagi Kita (Bdk. 1 Korintus 1:30)
- Tahun 2017 : Hendaklah Damai Sejahtera Kristus Memerintah dalam Hatimu (Kolose 3:15)
- Tahun 2016 : Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud (Lukas 2:11)
- Tahun 2015 : Hidup Bersama Sebagai Keluarga Allah (Kejadian 9:16)
- Tahun 2014 : Berjumpa dengan Allah dalam Keluarga (Bdk.Imamat 26:12)
- Tahun 2013 : Datanglah, ya, Raja Damai! (Bdk. Yesaya 9:5)
- Tahun 2012 : Allah Telah Mengasihi Kita (I Yohanes 4:19)
Untuk subtema natal biasanya sedikit banyak berhubungan dengan tema yang dirilis. Tinggal akan digunakan pada natal apa subtema tersebut. Tentunya berbeda seperti natal anak sekolah minggu, natal pemuda remaja, natal kaum bapak, natal pelayanan wanita, sekolah maupun instansi pemerintahan semuanya memiliki subtema natal masing-masing.
Tema dan Subtema natal ini juga nantinya akan menjadi benang merah dalam drama natal yang biasanya dipersembahkan pada acara natal.
Akhir kata Selamat Natal Tahun 2022 dan Selamat Menyongsong Tahun Baru 2023. Tuhan Yesus Menyertai kita semua. Istimewa