11 Kabupaten/Kota Potensi Hujan Lebat 

ilustrasi

PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.IDPrakirawan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kalimantan Tengah (Kalteng) Chandra Mukti  merilis prakiraan cuaca mingguan untuk wilayah Kalteng, 21-27 Juni 2024. Cuaca di Kalteng diprakirakan umumnya berawan dan berpotensi hujan intensitas ringan hingga sedang yang dapat disertai petir/kilat dan angin kencang di beberapa wilayah.

Prakiraan cuaca didasarkan pada pantauan suhu udara berkisar antara 23°C hingga 33°C, dengan kelembapan udara berkisar antara 60 persen hingga 100 persen. Di samping itu, angin umumnya bertiup dari Timur-Barat Daya dengan kecepatan berkisar antara 10-20 km/jam.

Diketahui, beberapa wilayah di Kalteng berpotensi hujan sedang hingga lebat dan disertai petir/kilat serta angin kencang pada tanggal 21-23 Juni 2024.

“Wilayah-wilayah tersebut meliputi Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Seruyan bagian utara, Katingan, Gunung Mas (Gumas), Murung Raya (Mura), Barito Utara (Barut), Barito Selatan (Barsel), Barito Timur (Bartim), Kapuas, Pulang Pisau (Pulpis) dan Palangka Raya,” kata Chandra dihubungi via WhatsApp, Jumat (21/6).

Sedangkan untuk 24-27 Juni 2024, wilayah yang berpotensi hujan sedang hingga lebat dengan petir/kilat dan angin kencang adalah Gumas, Mura, Barut dan Kapuas bagian utara.

Pihaknya memberikan beberapa peringatan dini bagi masyarakat, antara lain waspada terhadap potensi hujan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir/kilat dan angin kencang.

“Selain itu, waspada dan berhati-hati terhadap dampak bencana seperti genangan air, banjir, tanah longsor dan pohon tumbang,” tuturnya.

Lebih lanjut, dalam kondisi tersebut bagi masyarakat yang tinggal di wilayah pesisir agar berhati-hati ketika beraktivitas di laut. Hal ini dikarenakan adanya potensi tinggi gelombang berkisar 0,5-1,5 meter di perairan selatan Kalteng yang dapat menambah tinggi gelombang di wilayah pesisir.

“Kondisi gelombang di perairan selatan Kalimantan Tengah juga menunjukkan prospek tinggi dengan ketinggian berkisar 0,5-1,5 meter (rendah-sedang),” ungkapnya.

BMKG Kalteng juga mengingatkan masyarakat akan pertumbuhan awan konvektif (awan cumulonimbus) yang dapat berpotensi hujan intensitas sedang hingga lebat, serta menimbulkan angin kencang.

“Maka dari itu, kami mengimbau kepada seluruh masyarakat di wilayah Kalteng untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap potensi bencana yang dapat terjadi akibat dalam tahap musim peralihan ke musim hujan ke musim kemarau,” tutupnya. jef