PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID-Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Sigit Widodo mengingatkan masyarakat terkait pentingnya menjaga kesehatan anak-anak selama musim kemarau.
Ia menyampaikan, pada saat perubahan cuaca dari musim penghujan ke musim kemarau sangat dapat mempengaruhi kesehatan, terutama bagi anak-anak yang sedang bersekolah.
“Bagi anak-anak yang sedang menjalani proses belajar mengajar, situasi iklim dan cuaca di Indonesia, khususnya di Kota Palangka Raya, saat ini mengalami perubahan dari musim hujan ke musim kemarau. Perubahan ini tentunya membawa konsekuensi terhadap kesehatan, terutama pada anak-anak,” ujar Sigit Widodo, kemarin.
Dan dalam pendampingan, Sigit juga menekankan pentingnya peran orang tua untuk mengingatkan anak-anak mereka tentang risiko kesehatan, seperti infeksi saluran pernapasan atas, yang dapat meningkat di musim kemarau.
Sigit juga menyarankan agar anak-anak memilih makanan sehat di sekolah untuk menjaga kesehatan mereka.
“Pastikan untuk memilih jajan atau makanan yang di sekolah adalah makanan-makanan yang menyehatkan. Jangan sampai aktivitas di sekolah, kegiatan belajar mengajar justru berakibat pada kesehatan kita yang terganggu,” tambahnya.
Legislator dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini juga mengatakan pentingnya disiplin di kalangan anak-anak, dengan dukungan dari orang tua dan guru.
Ia mendorong kolaborasi antara seluruh pihak, hingga instansi terkait dalam pemberian edukasi menjaga kesehatan.
“Untuk anak-anak bisa disiplin, tentunya diperlukan peran serta orang tua dan guru agar dapat berkolaborasi. Selain itu, dinas kesehatan dan instansi terkait juga perlu memberikan sosialisasi dan edukasi terkait persoalan ini,” jelasnya.
Dengan kerjasama yang baik antara semua pihak terkait, diharapkan anak-anak dapat tetap sehat dan proses belajar mengajar di sekolah dapat berjalan lancar tanpa gangguan kesehatan yang berarti.rba