Wujudkan Indonesia Emas 2045, HMI Cabang Palangka Raya Gelar Training Raya Tingkat Nasional

FOTO BERSAMA-Pembukaan Training Raya HMI Tingkat Nasional tahun 2024, di Aula Rahan Universitas Palangka Raya, Minggu (29/9) malam. ISTIMEWA

PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Palangka Raya resmi menggelar pembukaan Training Raya HMI Tingkat Nasional tahun 2024, yang dilaksanakan di Aula Rahan Universitas Palangka Raya, Minggu (29/9) malam.

Kegiatan Training Raya ini pertama kalinya digelar dalam lingkup HMI Cabang Palangka Raya, dengan mengadakan tiga training sekaligus, yakni Intermediate Training (Latihan Kader 2), Latihan Khusus Kohati (LKK) dan Senior Course (SC).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Gubernur Kalteng diwakili oleh Plh. Staf Ahli (Sahli) Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Akhmad Husain bersama Ketua Umum MW KAHMI Kalteng Abdul Razak, Ketua Forhati Kalteng, Presidium MD KAHMI Palangka Raya dan para senior dan Alumni HMI.

Ketua Panitia Pelaksana Training Raya, Muhammad Ilmi menyampaikan rasa bangga atas terselenggaranya kegiatan yang digagas oleh HMI Cabang Palangka Raya ini, sebab kata dia ini merupakan sejarah bagi pihaknya.

“Tentu dalam pelaksanaan ini kita semua patut berbangga, HMI menjadi sebuah wadah membentuk daya pikir sehingga mampu menghasilkan kader-kader yang berkualitas,” ujar Ilmi saat menyampaikan laporan.

Dikatakan Ilmi, total ada 50 lebih peserta yang terdiri dari kader HMI Se-Indonesia datang ke Palangka Raya, Kalimantan Tengah untuk mengikuti Training Raya selama 1 minggu, dari tanggal 30 September hingga 5 Oktober 2024.

“Ini merupakan salah satu upaya terus menerus yang dilakukan oleh HMI untuk berkontribusi dalam melatih kader-kader terbaiknya untuk meningkatkan kemampuan intelektual,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Umum HMI Cabang Palangka Raya, M. Rizky Oktaviandi, M.E. menyampaikan peran HMI sebagai organisasi yang mempunyai nilai dan spirit KeIslaman dan Keindonesiaan sebagai pondasinya.

“Sebagai salah satu organisasi kepemudaan tertua, HMI terus berkontribusi dalam melahirkan kader-kader terbaiknya untuk memajukan bangsa dan negara,” kata Rizky.

Rizky menyebut, HMI dalam melahirkan calon pemimpin-pemimpin bangsa kedepan, para kader ditempa dikawah candradimuka HMI melalui Training masing-masing jenjang untuk dibentuk sebagai kader yang berkualitas.

“Ini sebagai aksi nyata HMI untuk Kalimantan Tengah dan untuk Indonesia dalam menyiapkan kader terbaiknya menyambut Indonesia Emas 2045,” jelas Rizky.

Instruktur di BPL HMI Cabang Palangka Raya itu juga berharap Training Raya ini, akan membentuk kader-kader yang memiliki karakter intelektual sebagai modal dalam beraksi.

“Dengan modal intelektual para kader yang ditempa di Training HMI akan menjadi regenerasi pemimpin dan akan menjadi inisiator perubahan dimasa yang akan datang,” pungkasnya. rmp