NANGA BULIK/TABENGAN.CO.ID – Hingga hari ke-2 pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Lamandau tahun 2024 berjalan lancar.
Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Lamandau M Irwansyah, meninjau pelaksanaan SKD di Aula BKPSDM Lamandau, Selasa (29/10).
“Pada pengadaan CPNS Kabupaten Lamandau tahun ini (2024) total jumlahnya ada 475 formasi, terdiri dari 425 tenaga teknis dan 50 tenaga kesehatan,” ungkapnya.
Hingga siang ini (hari ke-2), pelaksanaan SKD berjalan lancar tidak ada kendala. Meskipun tadi pagi ada sedikit kendala jaringan lantaran ada musibah kebakaran pasar di trans lokal, namun sekarang jaringan sudah lancar.
“Sesuai yang dijadwalkan, SKD dilaksanakan selama 3 hari, mulai dari tanggal 28 hingga 30 Oktober 2024. Dimana setiap harinya itu berlangsung 5 sesi, dan setiap sesi diikuti 100 orang peserta,” bebernya.
Berdasarkan hasil seleksi berkas, lebih jauh dijelaskan Sekda, pelamar yang memenuhi syarat sebanyak 1.130 orang, dan yang tidak memenuhi syarat 244 orang.
Sekda juga menyebut, pada hari pertama SKD, yang dijadwalkan ada 500 orang peserta 12 orang diantaranya tidak hadir.
“Karena ini sistemnya online dan terpusat, maka terkait hasil SKD para peserta langsung bisa mengetahui apakah yang bersangkutan lolos passing grade atau tidak,” tukasnya. c-kar