KUALA PEMBUANG/TABENGAN.CO.ID – Calon Gubernur Kalimantan Tengah ( Kalteng) nomor urut 4 H Abdul Razak berkomitmen kuat dalam mengembangkan sektor kelautan dan perikanan sebagai pilar ekonomi yang potensial bagi daerah, di Bumi Tambun Bungai, yang berada di wilayah pesisir laut, khususnya di Kabupaten Seruyan.
Saat kunjungannya ke Pasar Sayur dan Ikan ( Saik) serta Tempat Pelelangan Ikan (TPI) di Kuala Pembuang, ia menyoroti potensi melimpah yang dimiliki Kalteng di sektor kelautan dan perikanan, baik dari sisi perikanan tangkap maupun budidaya merupakan bagian pilar ekonomi.
“Perikanan di kabupaten ini bagus, hanya saja masih ada yang perlu dibenahi, potensi yang ada ini harus betul-betul memberi manfaat besar sebagai penyangga ekonomi daerah dan masyarakat khususnya para nelayan,” katanya, Rabu (30/10).
Razak tidak hanya sekadar memuji melimpahnya hasil laut, namun juga menyoroti kebutuhan akan peningkatan dan pembaharuan dalam sektor tersebut.
“Untuk perikanan tangkap tentunya memerlukan modernisasi dari sisi peralatan agar mampu mendapat hasil tangkapan yang lebih banyak. Begitupun dengan perikanan budidaya, dimana para nelayan setempat harus mendapatkan akses bantuan pakan, pengembangan tambak dan lain sebagainya,” ujarnya.
Perhatian Razak juga meluas hingga ke pembenahan pelabuhan TPI, yang diharapkannya mampu memberikan akses pemasaran yang lebih terintegrasi bagi nelayan. Hal itu diyakini akan memberikan dampak signifikan terhadap kesejahteraan ekonomi nelayan di daerah itu. “Sektor perikanan ini kita fokuskan, karena untuk program lima tahun kedepan, kita tidak boleh memerhatikan satu dua sektor saja, sehingga nantinya Kalteng tidak tergantung dengan pertanian dan perkebunan,” ucapnya.
“Pentingnya fokus pada penguatan sektor perikanan sebagai pilar ekonomi yang sebanding dengan sektor lain. Dengan begitu, Kalteng tidak akan lagi bersandar pada sektor pertanian, perkebunan dan pertambangan semata,” tambahnya.
Di bawah kepemimpinan Razak-Sri Suwanto, rencana menyeluruh untuk sektor perikanan telah disusun. Mulai dari pengembangan infrastruktur pelabuhan, peningkatan kualitas modernisasi nelayan, hingga peningkatan hasil tangkapan dan produksi perikanan budidaya.
Razak optimis visi misi mereka terhadap sektor perikanan akan memberi efek domino, mulai dari membuka lapangan kerja, meningkatkan nilai tambah, perbaikan kesejahteraan masyarakat. “Saya pastikan program kerja kami berpihak pada masyarakat, pelaku usaha di sektor strategis seperti pertanian, perkebunan dan termasuk nelayan,” pungkasnya. jef