Taty-Joni Komitmen Tepati Janji Kampanye

TABENGAN/M YAKIN NOMOR 2- Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau nomor urut 2 Pudjirustaty Narang-Joni bersama seluruh tim dan simpatisan.

PULANG PISAU/TABENGAN.CO.ID – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau (Pulpis) nomor urut 2 Pudjirustaty Narang dan Joni (Taty-Joni) mengajak para pendukung untuk menjaga keamanan dan kondusivitas menjelang pencoblosan pada 27 November 2024.

Selain itu, mereka juga mengundang masyarakat untuk bergabung tanpa ragu dan memberikan dukungan dengan beramai-ramai ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) memilih dan mencoblos nomor 2 Taty-Joni.

Paslon yang didukung oleh 4 parpol, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Demokrat, Partai Perindo dan Partai Hanura optimis akan meraih kemenangan di Pilkada Pulpis 2024. Hal ini disampaikan Juru Bicara (Jubir) Tim Pemenangan Taty-Joni, Gunawan.

“Ayo yang mau bergabung, silakan. Tidak usah ragu karena kita optimis kemenangan sudah di depan mata,” ujar Gunawan di Pulang Pisau, Jumat (15/11).
Gunawan menjelaskan, klaim kemenangan tersebut didukung oleh tren positif serta hasil survei di beberapa lembaga dan survei partai yang menunjukkan keunggulan dibandingkan lawan.

“Namun, saya ingatkan semua pendukung Taty-Joni agar tetap bergerak dan merangkul siapa pun yang ingin bergabung bersama kami. Pintu terbuka lebar. Mau lewat pintu depan atau belakang, kami akan sambut dengan senang hati,” lanjutnya.

Ia juga mengingatkan masyarakat untuk tidak salah memilih calon pemimpin. “Gunakan akal sehat untuk memilih agar tidak salah pilih, karena masa depan Kabupaten Pulpis berjuluk Bumi Handep Hapakat ada di tangan masyarakat,” tegas Gunawan.

Gunawan menambahkan, Paslon Taty-Joni memiliki program yang betul-betul tertata dan berpihak kepada syarakat dengan mengedepankan pemerataan, visi Pulang Pisau Harati yakni Perwujudan Fondasi Kabupaten Maju, Berdaya Saing, dan Berkelanjutan. Dari visi itu, ada 7 misi jika masyarakat mempercayakan Paslon nomor urut 2.

“Pasangan Taty-Joni memiliki program yang jelas untuk kesejahteraan masyarakat. Maka dari itu, jangan sampai salah pilih. Satukan hati dan tekad kita pada 27 November nanti, pilih Taty-Joni,” serunya.

Jika terpilih, Taty-Joni berkomitmen untuk memenuhi semua janji kampanye.

“Silakan masyarakat tagih apa yang kami sampaikan selama ini, karena pemimpin yang baik harus berkomitmen pada ucapannya,” pungkas Gunawan. c-mye