Anggaran Pilwali Siap 100 Persen

Joko Anggoro Ketua KPU Palangka Raya

PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID – Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 semakin mendekati puncaknya. Dalam persiapan menyongsong hari pencoblosan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya memastikan seluruh aspek pelaksanaan sudah siap, termasuk pendanaan.

Ketua KPU Kota Palangka Raya Joko Anggoro mengatakan, anggaran telah tersedia sepenuhnya tanpa hambatan. “Dana sudah siap semua 100 persen. Kita menggunakan dana hibah daerah,” ujarnya, Selasa (19/11).

Hal itu menunjukkan kepastian seluruh proses Pemilu, mulai dari logistik hingga operasional di tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS), diharapkan akan berjalan lancar.

Joko juga mengungkapkan, penyaluran anggaran untuk operasional petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan pembangunan TPS akan dilaksanakan tepat waktu.

“Penyaluran anggaran untuk operasional petugas KPPS dan pembuatan TPS akan disalurkan tanggal 22,” jelasnya.

Hal ini menunjukkan persiapan teknis sudah terjadwal secara matang untuk menjamin hari pencoblosan berjalan sesuai rencana.

Saat ditanya terkait kendala dalam pencairan dana, Joko memastikan bahwa semua proses berjalan mulus. “Alhamdulillah, KPU tidak ada kendala terkait pencairan maupun penyaluran dana,” tambahnya.

Dengan segala kesiapan itu, KPU Kota Palangka Raya berharap proses pemilu di wilayah tersebut akan berlangsung lancar, tertib, dan sukses. Kepastian anggaran yang memadai menjadi salah satu fondasi utama bagi penyelenggaraan Pemilu yang berkualitas, memastikan hak pilih masyarakat dapat tersalurkan dengan baik. nws