Bakijil, Cara Bikers Sambut Ramadan 1446 H

TABENGAN/ADE
TAKJIL-Para bikers ketika membagikan takjil di depan Masjid Kubah Hijau.

PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID – Gabungan Komunitas Bikers Motor yang terdiri dari N4 / Benelli, Nyiprat Motor Costum, dan Trouble Bikers serta komunitas bikers lainnya, melaksanakan kegiatan bagi-bagi Takjil dengan tema Bikers Bagi Takjil (Bakijil) Rolling City Bukber, Minggu (9/3).

Dalam kegiatan tersebut, para bikers berkesempatan  memberikan bingkisan takjil kepada para pengendara yang melintas di Jalan Trans Kalimantan tepatnya di depan Masjid Kubah Hijau, dengan menyediakan 800 bungkus kotak takjil yang siap dibagikan kepada para pengendara roda 2 maupun roda 4 yang melintas.

Selain itu, pengendara yang melintas serta  warga sekitaran Masjid Kubah Hijau juga menyambut dengan antusias dengan adanya para bikers yang membagikan takjil.

Eko Hari Yulianto, selaku bikers senior mengungkapkan jika kegiatan rutin ini dilaksanakan setiap bulan Ramadan dalam bentuk sosial kepada masyarakat dan juga untuk mempererat tali silaturahmi sesama bikers.

“Kegiatan ini akan dilaksanakan setiap bulan Ramadan oleh beberapa bikers komunitas anak motor yang ada di Palangka Raya,” katanya.

Eko berharap dalam kesempatan berikutnya gabungan komunitas bikers anak motor juga akan melanjutkan kegiatan baksos dalam bentuk solidaritas anak motor untuk membantu sesama dalam merubah pandangan negatif terhadap komunitas motor.

“Kita harapkan untuk masyarakat membuang perspektif terhadap anak motor, karena anak motor bukan gangster dan bukan suka balap liar. Komunitas anak motor akan selalu berperan aktif dalam melaksanakan baksos jika ada terjadi musibah dimanapun,” tuturnya.

Sementara itu, Iptu Erwin Rosiana yang akrab disapa Babeh Ewing menuturkan jika dirinya turut memberikan arahan kepada anak motor untuk selalu menaati aturan lalu lintas. Komunitas anak motor tidak sama dengan geng motor yang biasa berbuat onar atau melakukan tindak kejahatan.

“Kita selalu memberikan imbauan kepada kawan-kawan bikers untuk selalu mengutamakan keselamatan baik dari diri kita atau orang lain, selalu saya himbau lengkapi surat kendaraan dan selalu menggunakan helm dan taati aturan lalu lintas,” jelas personel Ditlantas Polda Kalteng itu. mak/dte