TAMIANG LAYANG/tabengan.com – DPRD Barito Timur (Bartim) Unriu Ngubel mengaku prihatin dengan kerusakan jalan penghubung Hayaping menuju Janah Jari.
Pasalnya, kondisi jalan di wilayah setempat rusa parah, walaupun saat musim kemarau tahun ini akses jalan antardesa tersebut masih lumpuh. Apalagi di musim penghujan. Ruas jalan tambah berlumpuh.
“Kita sangat prihatin terhadap kerusakan jalan itu. Hal itu harus menjadi perhatian serius Pemerintah Kabupaten Bartim,” ujar Unriu, kepada Tabengan, Rabu (25/7).
Menurut dia, jalan yang rusak hendaknya segera diperbaiki lantaran keberadaannya sangat dibutuhkan masyarakat.
Dengan kondisi jalan yang mengalami kerusakan parah, sering terjadi kecelakaan lalu lintas, khususanya pada titik yang rusak. Dengan kenyataan itu, perlu tindakan cepat untuk perbaikan, minimal penanganan darurat.
“Bila memang anggaran belum ada, tentu harus ada alternatif lain untuk menangani titik yang rusak parah. Hal itu supaya tidak membahayakan pengendara,” cetusnya.
Ada beberapa titik yang perlu segera ditangani di antaranya jalan di sekitar Desa Hayaping-Janah Jari. “Bila titik yang rusak cukup parah cepat ditangani, para pengendara akan nyaman melintas,” ucapnya. c-yus