PKK Berharap Gunung Purei Jadi Sentra Industri Roran

MUARA TEWEH/tabengan.com – Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) dan TP PKK Barito Utara (Barut) melakukan pembinaan usaha kecil dan menengah untuk membantu penguatan ekonomi keluarga kepada anggota PKK di Kecamatan Gunung Purei, Jumat (3/8).

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Barut Hj Sri Hidayati mengatakan, wilayah Gunung Purei termasuk penghasil rotan yang berkualitas bagus di Kalteng. “Rotan dan karet adalah dua komiditas paling familier di Kalteng yang jadi penyangga ekonomi keluarga dan masyarakat. Ayaman rotan juga termasuk produk unggulan kerajinan di Barut. Utuk kualitas dan desain perlu terus ditingkatkan serta keterampilan pengrajin pun perlu dikembangkan agar anyaman rotan kita dapat bersaing,” katanya.

Menurutnya, ayamanan rotan merupakan usaha kerajinan yang harus didukung Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Dinas Koperasi dan UKM, Dekranasda, Tim Penggerak PKK dan bekerja sama dengan pengusahan maupun perbankan.

Lebih lanjut dikatakannya masyarakat Barut sangat berterima kasih kepada TP PKK Kalteng yang telah mengadakan pembinaan kepada perajin rotan di Gunung Purei. “Diharapkan desa-desa di wilayah Gunung Purei, seperti Tambaba, Baok, Payang, dan Lampeong menjadi sentra indrustri kerajinan anyaman rotan,”katanya.