TAMIANG LAYANG/tabengan.com – Pejabat (Pj) Bupati Barito Timur (Bartim) I Ketut Widhir Wirawan beserta jajaran turut memeriahkan Tari Gemu Famire asal daerah Maumere NTT, di Halaman Kantor Bupati setempat, Selasa (4/9).
Pagelaran Tari gemu Famire tersebut akan memecahkan Musium Rekor Indonesia (MURI). Tari Gemu Famire dipersiapkan dalam rangka menyambut HUT Ke-73 Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Pj Bupati Ketut Widhie mengapresiasi kegiatan pemecahan Rekor Muri Tari Gemu Famire, yang melibatkan semua pihak ini merupakan salah satu silahtuhrami antara pemerintah daerah dan TNI.
“Ini sangat positif, dan kita apreasiasi bisa turut serta memecahkan Rekor Muri Tari Gemu Famire dalam rangka HUT TNI,” ucapnya
Tambahnya, pemecahan Rekor Muri ini juga melibatkan anak sekolah yang ada di Kota Tamiang Layang, ini juga mengajak agar anak muda, khudusnya pelajar untuk gemar berolahraga.
“Selain itu Tarian Gemu Famire dapat menjaga kebugaran, dan kesehatan tubuh serta dapat dijadikan sebagai hiburan bagi yang melaksanakan dan melihatnya karena gerakanya sangat muda untuk diikuti,” ucapnya.
Sementara itu bertindak sebagai Ketua Pelaksana adalah Perwira Penghubung (Pabung) Mayor ARM Rikun Hadi, pemecahan Rekor Muri ini merupakan yang pertama kali di Indonesia. “Dimana pelaksanaan Senam Tari Gemu Famire ini dilaksanaakan dengan waktu yang bersamaan seluruh Indonesia,” ujarnya.
Pemecahan rekor sendiri, lanjut Rikun Hadi, untuk peserta di Bartim lebih dari 400 orang. “Di Bartim ini masih belum ada lahan kosong yang luas untuk menampung orang banyak, sehingga kita menargetkan setengahnya dari daerah Barsel yang pesertanya lebih dari 800 orang,” pungkasnya.
Selain melibatkan Anggota TNI, pemda setempat, dan pelajar kegiatan Tarian Gemu Famire juga melibatkan anggota Polri dan ibu-ibu dari anggota Dharma wanita Kabuaten Bartim, yang menambah semarak kegiatan tersebut. c-yus