PALANGKA RAYA/tabengan.com – Kalteng Putra akan menjalani laga tandang pekan ke-15, Liga 2 Indonesia 2018 pada Sabtu (15/9), sekitar pukul 15 WIT. Taufiq Kasrun dan kawan-kawan akan melawan tuan rumah PSBS Biak Numfor, di Stadion Cendrawasih, Kabupaten Biak Numfor, Papua.
Pelatih Kalteng Putra Kas Hartadi mengeluhkan kondisi lapangan yang sangat keras dan permukaannya tidak rata. Semua pemain dalam kondisi bugar dan berharap bisa membawa pulang poin dari Papua. “Mudah-mudahan besok (hari ini) bisa mencuri poin di kandang Biak,” kata Kas, via telpon, Jumat (14/9).
Pertandingan ini akan menjadi momen spesial bagi salah satu penggawa Kalteng Putra, Michael Bonjozi Rumere. Pasalnya, pemain bernomor punggung 14 ini akan reunian dengan PSBS Biak, mantan klubnya yang dibela pada Liga 2, 2017 sebelumnya akhirnya direkrut Kalteng Putra untuk mengarungi kompetisi Liga 2 di 2018 ini.
Kas memastikan pemain kelahiran Biak pada 9 Desember 1993 itu akan dimainkan dalam pertandingan ini. Dipastikan kondisi pemain dalam keadaan bugar, sehingga siap diturunkan. Pada pertemuan pertama kedua tim di Stadion Tuah Pahoe, Rumere tidak dimainkan karena dalam kondisi cedera.
“Rumere tidak ada masalah mengenai kebugaran, dan saya akan mainkan di pertandingan nanti, meskipun tandingannya lawan mantan klubnya tahun lalu. Saya pikir jiwa profesionalnya tetap ada, tetap membela bendera di mana dia ada saat ini,” imbuh pelatih berlisensi A AFC ini.
Sebanyak 14 pemain dibawa ke Biak, Papua, sebelumnya diberitakan 18 pemain. Tim Kalteng Putra sudah tiba di Biak pada Rabu (12/9) pukul 09.00 WIT, setelah menempuh perjalanan 7 jam. Berangkat dari mess Palangka Raya pukul 14.00 WIB ke Bandara Tjilik Riwut dan terbang ke Surabaya pada pukul 16.00 WIB, lanjut lagi ke Makassar, Sulsel. Sekitar pukul 02.00 WIB Kamis (13/9) berangkat ke Biak, Papua.
Perjalanan yang cukup panjang, sehingga Kas meliburkan pemainnya sehari, baru akan latihan ujicoba lapangan pada Jumat (14/9) waktu setempat. Iapun belum mengetahui kekuatan lawan, namun tetap bermain dengan gaya Kalteng Putra, bertahan setelah itu menyerang.
Pada pertemuan pertama di Stadion Tuah Pahoe, kedua tim bermain imbang dengan skor 1-1. Saat ini, posisi Kalteng Putra berada di urutan ke-2 klasemen dengan 29 poin, sementara PSBS Biak berada di urutan ke-9 dengan 16 poin.yml