Arsip Jadi Bukti Otentik Terpercaya

KASONGAN/tabengan.com – Arsip merupakan informasi penting untuk menunjang pembangunan nasional, termasuk arsip di Kabupaten Katingan.

Demikian dikatakan Bupati Katingan Sakariyas dalam sambutan tertulis dibacakan Wakil Bupati (Wabup) Katingan Sunardi NT Litang dalam acara pembukaan bimbingan teknis pengelolaan kearsipan di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan, Jumat (28/9), di aula Losmen Citra Katingan.

Kenapa arsip menjadi bagian penting, dijelaskan Wabup, karena berdasar Undang Undang (UU) Nomor 43 tahun 2009, kearsipan sangat mendukung efektivitas dan efesiensi pelaksanaan pengambilan keputusan yang tepat dan transparan.

Bahkan mampu menjadi bukti akuntabilitas kinerja aparatur dan menjadi bukti otentik terpercaya dalam pelaksanaan pertanggungjawaban.Termasuk menjamin kelangsungan kegiatan yang konsisten terintegrasi serta sebagai media informasi yang akurat dan berkelanjutan

Arsip, lanjutnya, juga sebagai salah satu sumber informasi yang berperan dalam menunjang kegiatan organisi agar dapat menciptakan efektivitas, efesiensi dan produktivitas kerja.

“Artinya, apabila dalam pengelolaannya tidak sungguh-sungguh atau tanpa pengendalian berdasarkan suatu norma dan kaidah kearsipan, maka akan berakibat ketika diperlukan, arsip sebagai sumber informasi dan sulit ditemukan atau memerlukan waktu yang cukup lama mencarinya,” jelasnya.

Sementara, Kepala Bagian (Kabag) Perpustakaan dan Kearsipan di Sekretariat Daerah Kabupaten Katingan Kalpin dalam laporannya menjelaskan tentang tujuan dilaksanakannya bimbingan teknis, yakni untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan wawasan ASN di lingkungan Pemkab setempat dalam menyelenggarakan kearsipan yang bermutu.

Sedangkan manfaatnya, diharap semua peserta mampu mengimplementasikan ilmu di instansinya masing-masing dalam mengelola dan mengendalikan arsip berdasarkan norma dan kaidah kearsipan agar dapat menciptakan efektivitas, efesiensi, dan produktivitas kerja.

Sementara, peserta kegiatan berjumlah 47 orang dari perangkat daerah, 26 orang dari kecamatan, dan 2 orang dari kelurahan. Kegiatan juga dihadiri Asisten III dan sejumlah kepala SOPD serta puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN) di level esalon III hingga esalon IV lingkup Pemkab setempat.c-dar