PALANGKA RAYA/tabengan.com – Ketua Komisi C DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) H Syamsul Hadi mengapresiasi langkah yang ditempuh Komisi Penanggulangan HIV/AIDS (KPA) Kalteng yang melakukan kerja sama dengan sejumlah lembaga maupun instansi terkait dalam menjangkau dan mendeteksi dini kasus HIV/AIDS di daerah ini.
Politisi PPP ini melanjutkan, saat ini berbagai unsur bergerak dalam penanggulangan itu. Tujuan kerja sama itu adalah meminimalisir dan penanggulangan, penyebaran virus HIV/AIDS di Kalteng.
Dirinya mengakui penyebaran dari virus itu memang sulit untuk diminimalisir, apabila tidak ada kerja sama dari seluruh masyarakat dan pemerintah.
“Kami sangat apresiasi adanya komitmen bersama yang dilaksanakan oleh KPA dengan jajaran SOPD di bidang kesehatan. Kerja sama ini ini menjadi kunci dalam penanggulangan yang maksimal. Selain itu konsep lain yang bisa dicapai adalah pemahaman serta edukasi dini terhadap anak maupun remaja di kalangan pelajar.,” kata Syamsul Hadi, ketika ditemui di ruang kerjanya, baru-baru ini.
Mari bersama, kata dia, bagaimana caranya agar terhindar dari hal negatif, seperti seks atau pergaulan bebas. Seks bebas merupakan faktor tercepat terkait penularan virus berbahaya itu.
Maka untuk itu dirinya berharap para anak muda yang masih duduk di bangku pendidikan jangan terjerumus ke dalam problema semacam itu.
Intinya, ucap dia, tidak hanya memerlukan peran dari satu unsur atau individu saja dalam mengatasi masalah ini. Namun jelas kerjasama serta koordinasi dari keseluruhan. Setiap individu juga wajib memberikan pemahaman yang positif terkait seks bebas, agar dapat dihindari oleh remaja/anak muda.
Sementara pemerintah selama ini cukup berperan aktif dalam pencegahan virus tersebut. Seperti adanya ketegasan terkait penutupan sejumlah lokalisasi prostitusi di beberapa daerah.
Ditegaskannya, selain kesadaran diri, setia juga menjadi motivasi yang paling baik. hindari penggunaan obat terlarang dan pergaulan bebas. Penerapan pola hidup sehat, mencegah individu dari penyakit mematikan tersebut. ded