PALANGKA RAYA/tabengan.com – DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) meminta agar pembangunan di bidang kelautan dan perikanan perlu ditingkatkan. Pasalnya, tingkat konsumsi ikan di kalangan masyarakat sudah mulai meningkat.
Hal ini disampaikan, anggota DPRD Kalteng H Syamsul Bachri, saat dibincangi Tabengan, di gedung dewan, beberapa waktu lalu.
Menurutnya, saat ini angka konsumsi masyarakat terhadap ikan mulai meningkat. Hal ini ditandai dengan mulai langkanya masyarakat saat menangkap ikan dengan cara memancing maupun dengan peralatan lainnya, di danau maupun di Sungai.
Masalah tersebut, kata dia, harus segera ditindaklanjuti oleh pemerintah, agar bagaimana sungai maupun danau yang ada di Kalteng ditebar berbagai jenis ikan. “Saat ini mencari ikan di sungai dan danau sudah cukup sulit. Kita menyarankan agar pemerintah melalui dinas terkait melakukan kegiatan/program tebar benih ikan di danau ataupun sungai,” kata Syamsul.
Dikatakan, sulitnya menangkap ikan dengan cara cara memancing maupun menjala, disebabkan tingginya aktivitas penangkapan ikan untuk konsumsi masyarakat setiap tahunnya, namun hal tersebut tidak sebanding dengan peningkatan populasi ikan di danau ataupun sungai.
Wakil rakyat dari Dapil IV Kalteng ini mengungkapkan, ada puluhan danau di DAS Barito sangat potensial untuk pengembangan bibit ikan. “Di Barsel saja banyak danau yang bagus untuk menebar benih ikan. Baik ikan patin atau pun nila,” ungkapnya
Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kalteng menambahkan, dengan menebar benih ikan ataupun bantuan bibit ikan kepada masyarakat dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah yang berkelanjutan, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat. sgh