Unik  

Lomba Lari Sambil Gendong Istri

KAZAKHSTAN/tabengan.com – Jarak lintasan sepanjang 253,5 meter dan berada di pinggiran Danau Sayran, Kazakhstan. Suami yang menggendong istrinya di punggung, harus berlari di atas pasir pantai, melompati ban, hingga melewati danau yang cetek.

Suami harus menyelesaikan lintasan secepat mungkin tanpa melukai maupun membuat istrinya terjatuh. Kalau sang istri sampai terjatuh saat pertandingan, maka pasangan tersebut akan diberikan penalti.

Berat badan istri-istri yang digendong juga ada ketentuannya, minimal 49 kg. Jika berat badannya kurang dari itu, maka akan diberikan beban tambahan. Semua itu dilakukan agar perlombaan ini adil bagi setiap peserta.

Ada tujuan positif di balik lomba yang unik ini. Menurut penyelenggara acara Nazar Mukhametzhan seperti dikutip dari Elite Readers, diharapkan melalui kompetisi ini, pasangan bisa semakin menghargai suami maupun istrinya, dan mendorong mereka menjalani gaya hidup sehat dengan olahraga. d-com