PALANGKA RAYA/tabengan.com – Dalam rangka mencapai visi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang maju, mandiri dan adil untuk kesejahteraan segenap masyarakat menuju Kalteng BERKAH, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng menggelontorkan dana bantuan untuk program BIDIK MISI KALTENG BERKAH Rp39 Miliar.
Hal ini berdasarkan data yang dipaparkan Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kalteng, dr Suyuti Syamsul dalam Press Conference yang digelar, di Aula Bhakti Husada Lt 2 Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalteng, Selasa (21/10).
Program yang sudah berjalan sejak 2017 ini memiliki sasaran bantuan Bidik Misi yaitu mahasiswa S1 Perguruan Tinggi Neger (PTN)/ Perguruan Tinggi Swasta (PTS) se-Kalteng. Dan, pada 2019, sasaran bantuan bertambah menjadi 3 indikator sasaran yakni selain mahasiswa s1, ialah mahasiswa kedokteran UPR, serta mahasiswa S2 dan S3 Tugas Akhir.
Hal ini menjadi bukti bahwa Gubernur Kalteng, H Sugianto Sabran, sangat serius untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Kalteng agar bisa bersaing pada era global saat ini melalui program Bidik Misi kepada mahasiswa-mahasiswa kurang mampu agar mereka bisa mengenyam pendidikan di PTN maupun PTS yang ada di Kalteng. bob
JUMLAH BANTUAN BIDIK MISI KALTENG BERKAH TAHUN 2017-2019
NO | TAHUN | JUMLAH SASARAN
(orang) |
JUMLAH DANA
(Rp) |
SASARAN BANTUAN |
1 | 2017 | 2.430 | 12.172.941.626 | Mahasiswa S1 PTN/PTS se Kalteng |
2 | 2018 | 2.406 | 12.030.000.000 | Mahasiswa S1 PTN/PTS se Kalteng |
3 | 2019 | 5.080 | 15.000.000.000 | Mahasiswa S1 PTN/PTS se Kalteng
Mahasiswa Kedokteran UPR Mahasiswa S2 dan S3 Tugas Akhir |
JUMLAH | 9.916 | 39.202.941.626 |