Malam Tahun Baru, Jalan Menuju Bundaran Besar Ditutup

PALANGKA RAYA/tabengan.com – Polresta Palangka Raya memastikan akan menutup sejumlah ruas jalan pada malam pergantian tahun. Jalan yang nantinya ditutup di antaranya sejumlah jalan menuju kawasan Bundaran Besar Palangka Raya.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri melalui Kabag Ops AKP Hemat Siburian mengatakan, perayaan pergantian tahun untuk Pemerintah Kota Palangka Raya dan Pemerintah Provinsi Kalteng akan dipusatkan di Bundaran Besar Palangka Raya.

Untuk kegiatan Pemko Palangka Raya, acara akan digelar sejak pukul 15.00-19.00 WIB. Disusul Pemprov Kalteng dari pukul 19.00 hingga selesai.

“Pengalihan arus lalu lintas akan kita laksanakan sejak pukul 19.00 WIB. Untuk perayaan pergantian tahun baru bagi Pemko Palangka Raya, akses jalan menuju Bundaran Besar masih dibuka untuk umum,” katanya didampingi Wakapolresta AKBP Andiyatna, Senin (30/12) siang.

Disebutkan, Jalan Tjilik Riwut menuju Bundaran Besar akan ditutup dan dialihkan ke Jalan Arut. Kemudian jalan dari Bundaran Kecil akan diarahkan ke Jalan G Obos.

“Untuk mengamankan jalannya tahun baru kita menyiapkan 600 personel dari Kodim, Denpom, Satpol PP, Dishub Kota, Polresta Palangka Raya dibantu Polda Kalteng melalui Direktorat Samapta, Reskrimum, Intelkam, Pamobvit dan Satbrimob,” tegasnya.

Tak hanya itu, Polresta Palangka Raya juga telah menentukan kantong-kantong parkir bagi kendaraan yang nantinya menuju Bundaran Besar.

Khusus untuk VVIP, parkir berada di Istana Isen Mulang, sedangkan bagi masyarakat bisa memarkir kendaraannya di Gedung Koni, Jalan Tjilik Riwut, Yos Sudarso, Brigjen Katamso, Di Panjaitan dan Kinibalu.

“Tentunya berbagai kerawanan sudah kita petakan mulai dari antisipasi teror dengan menyiapkan satu unit Jibom dari Satbrimob. Semua titik lokasi kita tempatkan personel,” tuturnya.

Hemat menambahkan, guna menjamin kamtibmas selama perayaan pergantian tahun Polresta Palangka Raya mengimbau kepada masyarakat agar memastikan kondisi rumah dalam keadaan aman. Baik dari api dan kelistrikan saat ditingggal.

“Sejumlah personel kita dari tim Patmor juga akan berpatroli ke pemukiman warga guna menjamin keamanan masyarakat. Tak lupa, sampai di lokasi perayaan jaga kendaraan, jaga situasi kondusifitas dengan tidak berbuat hal negatif dan mabuk-mabukan,” tutupnya. fwa