Ketua RT Disembunyikan Makhluk Halus

KASONGAN/tabengan.com – Masyarakat Desa Tumbang Manggu, Kecamatan Sanaman Mantikei, Kabupaten Katingan, baru-baru ini dihebohkan dengan hilangnya Wardiman (44), warga Desa Samba Bakumpai, Kecamatan Katingan Tengah, yang bekerja sebagai tukang bangunan di desa tersebut.

Berbagai macam cara dilakukan untuk menemukan korban yang juga sebagai Ketua RT 008 di Samba Bakumpai itu. Kabarnya, ia disembunyikan oleh makhluk halus.

Kejadian bermula pada Selasa (14/1) malam sekitar pukul 21.00 WIB. Wardiman yang sudah beberapa minggu ini bekerja bangunan di Desa Tumbang Manggu, tinggal di salah satu barak. Malam itu ia pergi ke belakang barak untuk buang air kecil dengan hanya menggunakan celana dalam.

Namun anehnya, sejak malam itu Wardiman tak kunjung kembali. Teman-temannya di barak pun panik. Bersama tetangga sekitar, mereka kemudian melaporkan kejadian tersebut ke warga lainnya, bahkan keluarga korban yang berada di Tumbang Samba.

Mendengar kabar hilangnya Wardiman, hampir saparuh dari warga Desa Samba Bakumpai dan Samba Katung mencari korban di hutan Desa Tumbang Manggu dengan berbagai cara untuk memanggil korban agar kembali.

Usaha warga akhirnya membuahkan hasil. Korban ditemukan kembali dengan sendirinya dengan tubuh lusuh, pucat dan luka-luka pada bagian kaki.

Kapolsek Katingan Tengah Iptu Eko Priono membenarkan kejadian tersebut. Dari keterangan korban, malam itu dirinya dipanggil oleh orang tidak dikenal dari arah hutan. Kemudian korban mengikuti orang tersebut ke dalam hutan dan korban melihat berbagai hal aneh.

“Selama menghilang korban melihat seperti ratusan ekor anjing dan lain-lain. Pada Kamis (16/1) sekitar pukul 03.00 pagi, korban tersadar kemudian berjalan ke arah bansaw yang berada di Desa Tumbang Manggu,” kata Eko, Kamis.

Eko menerangkan, karena saat itu korban mengingat di bansaw tersebut ada keluarganya yang sedang bekerja, korban lalu beristirahat di bansaw. Lantaran tubuh lemah, ia lalu dievakuasi oleh para karyawan bansaw.

“Jika mendengar dari cerita korban seperti disembunyikan roh halus selama dua hari. Dan dari keterangan keluarga korban, bahwa korban tidak ada riwayat penyakit atau tidak pernah berhalusinasi sebelumnya. Korban juga merupakan Ketua RT 008 di Desa Samba Bakumpai, Kecamatan Katingan Tengah,” ungkap Eko.

Menurut Eko, saat ini kondisi korban dalam keadaan sehat dan dibawa pihak keluarga untuk dirawat di rumahnya yang berada di Desa Samba Bakumpai. c-sus