PALANGKA RAYA/tabengan.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Kalimantan Tengah (Kalteng) akan menggelar rapat kerja daerah (Rakerda). Kegiatan itu akan dilangsungkan, Sabtu, 7 Maret 2020 di Ballroom Aquarius Boutique Hotal, Palangka Raya.
Menurut Ketua Panitia Rakerda, Warda Rocky M Dahan, Rakerda tersebut akan dibuka langsung oleh pengurus DPP PDI Perjuangan pada pukul 09.00 WIB, besok pagi.
Sejumlah pengurus DPP yang dipastikan hadir dalam Rakerda itu di antaranya Djarot Saiful Hidayat, Syukur Nababan, Olly Dondokambey dan beberapa pengurus DPP lainnya.
“Untuk Rakerda besok pagi, akan dibuka langsung oleh pengurus DPP serta ada pengarahan untuk seluruh pengurus dan kader PDI Perjuangan se-Kalteng,” kata Warda Rocky, saat dihubungi Tabengan, Jumat (6/3/2020).
Mantan Ketua Harian Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palangka Raya ini menjelaskan, selain pengurus DPD dalam Rakerda ini juga diundang Ketua, Sekretaris dan Bendahara Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan se-Kalteng.
Kemudian Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kalteng, Anggota Fraksi DPRD Kabupaten/Kota se-Kalteng serta Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN).
“Peserta sekitar ratusan orang dari kader PDI Perjuangan se-Kalteng. Dalam Rakerda ini, selain membahas agenda penting partai, tentunya membahas persiapan kita dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 ini, baik itu Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) maupun Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim),” ungkapnya. sgh