Momen Hari Lahir Pancasila, Gelorakan Semangat Putuskan Covid-19

PALANGKA RAYA/tabengan.com – Momentum peringatan Hari Kelahiran Pancasila, pada 1 Juni 2020, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran mengajak masyarakat Kalteng untuk terus menerus menggelorakan semangat memutus penyerbaran Covid-19.

“Saya menyampaikan Selamat Memperingati Hari Kelahiran Pancasila, 1 Juni 2020. Melalui momentum Peringatan hari Kelahiran Pancasila saya mengajak kita semua, masyarakat Kalteng untuk terus menerus menggelorakan semangat memutus penyebaran Covid-19,” ujar Sugianto, melalui press release, Senin (1/6).

Lebih lanjut ia mengatakan, sebagaimana saudara-saudaraku sekalian ikut melalui media-media utama, bahwa pemerintah telah memberikan izin kepada 102 Kabupaten Kota di Indonesia untuk mempersiapkan memulai tatanan kehidupan baru masyarakat produktif dan aman Covid-19. Kabupaten Sukamara merupakan salah satunya.

Kriteria untuk menerapkan tatanan kehidupan baru yaitu, daerah-daerah yang sama sekali belum ada kasusu Covid-19 atau daerah yang berwarna hijau di mana ada kasus setiap harinya, tapi mengalami penurunan atau daerah yang lolos standar new normal dari WHO.

Syarat angka reproduksi wabah menjadi syarat mutlak yang ditetapkan pemerintah. Tolak ukurnya angka reproduksi Ro pada waktu t (Rt) atau angka reproduksi efektif harus di bawah 1, ujar Gubernur

Sehubungan dengan penerapan kehidupan tatanan baru masyarakat produktif dan aman Covid-19, ia minta kepada Bupati/Wali Kota untuk mempersiapkan pra kondisinya secara memadai.

Berdasarkan analisis yang dilakukan, Kabupaten Kota yang nilai Rt-nya masih di atas 1 yaitu Kota Palangka Raya (1,25), Kabupaten Kotawaringin Barat (1,66), Kabupaten Kapuas (9,75) dan Kabupaten Lamandau (13,55). dkw