Festival Syariah Kalimantan Tengah 2021

KEUANGAN SYARIAH - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin ketika membuka kegiataan Festival Syariah Kalteng (Fasting) Tahun 2021 yang berlokasi di Kantor OJK Provinsi Kalteng. ISTIMEWA

PALANGKA RAYA/TABENGAN.COM – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama dengan Komunitas Link Kalteng (Literasi Inklusi Kalteng) menyelenggarakan kegiatan Festival Syariah Kalteng (Fasting) Tahun 2021 yang berlokasi di Kantor OJK Provinsi Kalteng.

Kegiatan FASTING 2021 yang diselenggarakan selama 4 hari sejak 29 April-2 Mei 2021, dibagi menjadi 3 (tiga) bagian utama, yaitu: Festival Mitra UMKM binaan dari berbagai industri lomba terkait Keuangan Syariah Talkshow.

Kepala OJK Provinsi Kalteng, Otto Fitriandy, mengatakan, tujuan dari penyelenggaraan kegiatan Fasting 2021 adalah untuk menyemarakkan Gebyar Safari Ramadan 1442 Hijriyah serta untuk meningkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Syariah kepada masyarakat Kalteng.
Kegiatan dibuka Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin dan dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Palangka Raya, Pimpinan Bank Syariah Indonesia Palangka Raya, Ketua MUI Kalteng dan Komunitas Link.  Pada pembukaan kegiatan juga dilaksanakan secara simbolis pengukuhan Komunitas Link.

Dalam sambutannya Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengharapkan peran UMKM dalam bidang perekonomian dapat mendominasi karena memiliki kontribusi yang besar dalam perekonomian nasional.

“Diharapkan kegiatan Fasting 2021 dapat menjadi angin segar bagi para UMKM, sehingga dapat menyosialisasikan tentang pengelolaan Keuangan Syariah yang ada di Kota Palangka Raya,” kata Fairid.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan silaturahmi dan berbuka puasa bersama. Kegiatan Fasting 2021 pada hari pertama adalah kegiatan Talk Show dengan tema Keuangan Syariah dan Peringatan Nuzulul Quran dengan narasumber Kepala OJK Provinsi Kalteng Otto Fitriandy, Ketua MUI Kalteng Dr H Khairil Anwar dan Branch Manager BSI KC Palangka Raya 2 Edy Junaidi.

Lomba-lomba yang diadakan pada Festival Syariah Kalteng 2021 di antaranya, Lomba Tartil, Lomba Peragaan Busana Muslim, Lomba V60: Fun Battle.

Lomba Tartil Quran dan lomba babak penyisihan V60: Fun Battle dilaksanakan pada hari kedua, di hari ketiga dilaksanakan lomba Peragaan Busana Muslim dan final untuk lomba V60: Fun Battle. Pada hari keempat, 2 Mei 2021, Kepala OJK Provinsi Kalteng bersama dengan Wali Kota Palangka Raya, unsur Forkopimda dan Pimpinan BSI Palangka Raya mengadakan kegiatan Sahur dan Subuhan Bersama di Masjid Darussalam Palangka Raya.

Kegiatan Festival Syariah Kalteng 2021 ditutup oleh Kepala OJK Provinsi Kalteng dan dihadiri oleh perwakilan Forkopimda Palangka Raya beserta jajaran pejabat di lingkungan Kantor OJK Kalteng yang dilaksanakan di halaman Kantor OJK Provinsi Kalteng.

Pada penutupan kegiatan  tersebut, diumumkan dan diserahkan hadiah kepada para pemenang lomba Tartil, Peragaan Busana Muslim dan V60: Fun Battle berupa plakat, piagam dan uang tunai.  dsn