PALANGKA RAYA/TABENGAN.COM – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-P Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), menggelar kegiatan Vaksinasi Massal Corona Virues Disease 2019 (Covid-19) Tahap Kedua, bertempat di halaman Kantor DPD Perjuangan Kalteng, Jalan Sukarno Palangka Raya, Sabtu (28/8).
Ketua DPD PDI-P Kalteng Arton S. Dohong, melalui Sekretaris Jenderal (Sekjend) Sigit K. Yunianto, saat dibincangi Tabengan disela berlangsungnya kegiatan vaksinsi massal menyampaikan, bahwa kegiatan ini ditujukan untuk mengakomodir vaksin kedua yang masih belum melakukan vaksin kedua.
“DPD PDIP Kalteng bersama-sama denga Baguna, dan Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat memfasilitasi kembali kegiatan vaksinasi. Namun, apabila nanti ada yang masih belum melaksanakan vaksinasi pertama, nanti juga akan difasilitasi, tapi itu juga jumlahnya terbatas,” ucapnya.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya ini mengatakan, kali ini Dinkes hanya mengalokasikan sebanyak 500 dosis, jadi jumlahnya juga cukup terbatas. Kendati demikian, target dari vaksinasi massal Covid-19 itu sendiri, yakni untuk membantu masyarakat. Dimana, PDI-P Kalteng akan selalu berada di depan, selama itu tujuannya untuk kepentingan masyarakat.
“Untuk kegiatan vaksinasi massal serupa, mungkin tidak semua cabang dan ranting PDI Perjuangan di daerah dapat melaksanakannya. mengingat adanya sejumlah kendala, seperti keterbatasan vaksin dan kesiapan dari masing-masing daerah. Namun, kalau di Kota Palangka Raya, sebagai ibukota provinsi yang menjadi barometer serta penduduknya juga banyak, maka hal itu kan wajar karena masih banyak yang bisa memfasilitasi, baik itu organisasi, instansi maupun partai politik ya silahkan bila ingin melakukan vaksinasi, dan PDI-P mengambil momen ini,” ujarnya.
Selain itu, sambungnya, PDI Perjuangan Kalteng akan selalu bersinergi dan bergotong royong bersama-sama dengan masyarakat, untuk mengatasi pandemi Covid-19, terlebih khususnya di wilayah Bumi Tambun Bungai. nvd