PULANG PISAU/TABENGAN.COM – Polres Pulang Pisau (Pulpis) menorehkan prestasi dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia (RI) melalui Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kantor Wilayah Direktorat Jendral Perbendaharaan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), dengan memberikan penghargaan Vera Award periode Triwulan II Tahun 2021, Selasa (31/8), bertempat Aula KPPN Palangkaraya, Jalan Kapten Piere Tendean Nomor 4 Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).
Penyerahan Vera Award ini langsung diterima oleh Kapolres Pulang Pisau AKBP AKBP Kurniawan Hartono, yang mana pemberian penghargaan ini merupakan apresiasi atas pelaksanaan rekonsiliasi tingkat UAKPA dan penyampaian LPJ Bendahara pada satuan kerja di wilayah kerja KPPN Palangka Raya.
Dikatakan Kurniawan Hartono, Ia selaku Kapolres Pulang Pisau mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada KPPN Palangka Raya terhadap pemberian penghargaan kepada Polres Pulang Pisau sebagai kinerja Terbaik 1 (Satu) Satuan Kerja DIPA Besar pada Vera Award Triwulan II 2021 di wilayah kerja KPPN Palangka Raya.
“Semoga semakin meningkat semangat kerja Polres Pulang Pisau, terutama dalam akuntabilitas dan transparasi anggaran dalam melayani masyarakat sesuai Program Presisi Bapak Kapolri,” ujar Kapolres. Lanjut Kapolres, penghargaan yang diraih Polres Pulpis juga menambah motivasi dan dukungan untuk Polres Pulang Pisau dalam meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dari Pemerintah. c-mye