Ditinjau Presiden, Kalteng Terbaik 2 Se-Indonesia

VAKSINASI- Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo meninjau pelaksanaan vaksinasi merdeka serentak se-Indonesia.TABENGAN/FERRY WAHYUDI

PALANGKA RAYA/TABENGAN,COM Upaya masif Polda Kalteng dalam percepatan vaksinasi berbuah manis. Peninjauan langsung Presiden RI Joko Widodo dalam vaksinasi merdeka yang dilakukan serentak di seluruh Indonesia, Kalteng menjadi provinsi terbaik ke-2 dalam pelaksanaan vaksinasi selama pandemi Covid-19.

Hal ini dibenarkan Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo melalui Kabid Humas Kombes Pol Kismanto Eko Saputro, selepas pelaksanaan vaksinasi merdeka yang dilangsungkan di Masjid Raya Darussalam dan Gereja Katedral Palangka Raya, Selasa (7/9) pagi.

Dijelaskan, dalam tinjauan langsung secara virtual, presiden meminta agar stok vaksin yang telah didistribusikan dari Jakarta bisa segera dihabiskan. Apabila habis maka bisa meminta kembali kepada Kemenkes RI.

“Tujuannya agar segera tercipta herd immunity di masyarakat, sehingga vaksin harus terus dilakukan kepada masyarakat yang belum menerima. Kebetulan Kalteng menjadi provinsi ke-2 terbaik dalam pelaksanaan vaksinasi se-Indonesia,” katanya.

Pada momentum vaksinasi merdeka yang turut dilakukan serentak di 14 kabupaten dan kota se-Kalteng, Polda Kalteng menargetkan 4.500 dosis bisa tersalurkan ke masyarakat yang digelar di pondok pesantren dan tempat ibadah.

“Dari target 4.500 dosis, kita dapat sebanyak 6.239 dosis yang dimulai dari hari kemarin,” jelasnya.

Demi mempercepat terlaksananya vaksinasi, Polda Kalteng melibatkan 287 tenaga vaksinator yang terdiri dari tenaga kesehatan TNI-Polri 63 orang, Dinkes 170 orang, serta relawan 54 orang. Dalam pelaksanaan vaksinasi, Polda Kalteng juga memberikan bantuan berupa paket sembako dan vitamin kesehatan bagi petugas medis.

“Semoga pelaksanaan vaksinasi kali ini dapat mempercepat terbentuknya herd immunity bagi masyarakat sehingga dapat menekan angka penyebaran Covid-19,” tutup Eko. fwa