PULANG PISAU/TABENGAN.COM– Puluhan personel gabungan yang terdiri dari TNI-Polri bersama Satpol PP Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau (Pulpis), Dinas Perhubungan (Dishub), BPBD dan Pemerintah Kecamatan Kahayan Hilir kembali melakukan patroli ke sejumlah titik di Kota Pulpis, Kalimantan Tengah, Sabtu (16/10/2021) malam.
Patroli gabungan ini untuk memastikan keamanan dan ketertiban, serta tidak adanya kerumunan masyarakat, atau tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes), meski di wilayah pulpis jumlah kasus Covid-19 sudah jauh menurun.
Personel gabungan bergerak ke titik lokasi pengamanan, baik di area pasar harian dan taman kota, memastikan masyarakat tetap menerapkan 5M yakni memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan pakai sabun atau air mengalir, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.
“Kita melaksanakan patroli di lokasi yang biasanya kerap menjadi titik kumpul masyarakat, dan memastikan masyarakat tetap mematuhi prokes serta 5M,” kata Kepala Satuan (Kasat) Pol PP Hans Kenedison di sela giat patroli malam.
Hans menegaskan, patroli ini dilakukan guna memastikan masyarakat menaati prokes dan tidak adanya kerumunan pada saat santai bermalam Minggu. Meski kasus Covid-19 di Bumi Handep Hapakat sudah melandai.
“Meski kasus Covid di daerah kita menurun, bukan berarti tidak ada Covidnya, untuk itu kami mengimbau tetap pakai masker dan jangan abai,” katanya.
Patroli ini sebagai dukungan Pemkab Pulpis untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di daerah setempat.
“Kita harapkan masyarakat tetap mematuhi prokes dan tidak ada yang berkerumun serta berkumpul, apalagi tanpa masker, agar tidak terjadi penyebaran virus Covid-19, atau muncul klaster baru,” pungkasnya. c-mye