PALANGKA RAYA/TABENGAN.COM – Guna mencegah penyebaran Covid-19, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Nanang Avianto, mengajak masyarakat Kalimantan Tengah untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 ketiga (booster) dan anak usia 6-11 tahun. Vaksinasi diharapkan dapat melindungi masyarakat di tengah Covid 19 yang terus merangkak naik beberapa minggu terakhir.
“Saya mengajak masyarakat agar turut mensukseskan program vaksinasi, guna meningkatkan kekebalan tubuh dan menjaga diri dari penularan Covid-19. Jangan terlena, pandemic Covid 19 masih ada,” kata Nanang.
Kapolda menegaskan, saat ini pihaknya bersama TNI dan pemerintah daerah di seluruh kabupaten sudah mempersiapkan vaksinasi booster bagi masyarakat. Bagi masyarakat yang sudah menjalani vaksinasi tahap satu dan dua bisa menjalani vaksinasi booster tahap ketiga jika rentang waktu telah masuk 6 bulan.
“Segera datangi fasilitas Kesehatan setempat jika telah memiliki tiket vaksin ketiga dari aplikasi peduli lindungi. Jangan diabaikan,” imbaunya.
Sementara itu, bagi para orang tua yang mempunyai anak usia 6-11 tahun, agar mengizinkan anaknya untuk divaksin, sehingga dengan divaksin si buah hati bisa terlindungi dari penularan Covid-19.
“Sekali lagi, disampaikan bahwa vaksin ini aman, halal dan sangat bermanfaat. Mari kita sukseskan vaksinasi ini untuk mewujudkan Kalteng zona hijau,” tutup Kapolda. fwa