Satlantas Polres Gumas Bersih-bersih Tempat Ibadah

BAKSOS- Personel Satlantas Polres Gunung Mas membersihkan salah satu tempat ibadah di Kuala Kurun. ISTIMEWA

KUALA KURUN/TABENGAN.CO.ID- Memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-67 Tahun 2022, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gunung Mas menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) bersih-bersih di beberapa tempat ibadah.  Mereka juga memberikan bantuan paket sembako kepada pengurus tempat ibadah dan masyarakat yang terdampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), Jumat (16/9).

Tempat ibadah yang menjadi sasaran dari kegiatan tersebut, Masjid Al Mustaqim Jalan Damang Sawang, Kelurahan Tampang Tumbang Anjir dan Gereja Pantekosta Tabernakel Berkat Iman, Jalan Singa Runjanz, Kuala Kurun, Gunung Mas.

Kapolres Gunung Mas AKBP Irwansyah SIK melalui Kasat Lantas Polres Gunung Mas AKP Azmi Halim Permana SIK menjelaskan, dalam kegiatan tersebut sebanyak 20 paket sembako dibagikan kepada pengurus tempat ibadah dan  masyarakat. Ini sebagai wujud kepedulian dan dukungan institusi Polri dalam hal ini Polres Gunung Mas untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak kenaikan BBM.