Mandi Usai Kepanasan Minum Arak, Cimol Ditemukan Tewas

MENGAPUNG- Jasad korban ditemukan mengapung di sekitar Handel Batu Desa Pulau Kupang, Kecamatan Bataguh, Kapuas. ISTIMEWA

KUALA KAPUAS/TABENGAN.CO.ID– Setelah tim Polsek Selat di-backup Satairud Polres Kapuas dan Posmil Angkatan Laut serta relawan dari Balakar 545, Damkar Mandiri dan Balakarcana melakukan pencarian dengan menyisir alur Sungai Murung,  akhirnya jasad Mulyadi alias Cimul ditemukan, Minggu (20/11/22).

Warga Pelabuhan Danau Mare Jalan Mawar Kelurahan Selat Tengah, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas itu ditemukan mengapung di sekitar Handel Batu  Desa Pulau Kupang, Kecamatan Bataguh, sekitar pukul 07.30 WIB.

Menurut keterangan saksi Lina (26) dan  istri korban, Ratu (40),  kronologis kejadian bermula pada Jumat, 18 November 2022 Sekitar pukul  19.00 WIB,  sebelum menceburkan diri ke sungai dengan niat berendam atau mandi, korban telah  mengonsumsi miras jenis arak.

Korban saat itu merasa kepanasan dan berkata mau berendam yang kemudian dengan serta merta melepas pakaian dan  hanya menggunakan celana pendek warna merah muda lalu korban menceburkan diri ke Sungai DAS Kapuas, tepatnya di bawah Pelabuhan Danau Mare.